HARIAN DISWAY- Arc Hashira Training dari serial anime Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba berakhir pada Minggu, 30 Juni 2024. Namun, para penggemar karya Koyoharu Gotouge tak usah bersedih.
Sebab, Crunchyroll mengumumkan kabar gembira. Mereka telah memperoleh hak tayang atas Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba arc Infinity Castle, yang akan hadir secara eksklusif di bioskop-bioskop seluruh dunia sebagai trilogi film yang spektakuler.
Trilogi film ini akan didistribusikan oleh Crunchyroll dan Sony Pictures Entertainment ke seluruh dunia. Namun, untuk beberapa wilayah di Asia termasuk Jepang, tanggal rilis akan dibedakan.
Acara sinematik ini menjadi penutup yang epik untuk serial shonen yang telah mencuri hati jutaan penggemar dan memenangkan berbagai penghargaan. "Demon Slayer telah menjadi fenomena luar biasa, dan kami di Crunchyroll merasa sangat beruntung bisa menjadi bagian dari perjalanan ini sejak awal," kata Presiden Crunchyroll Rahul Purini dikutip animationmagazine.net, Senin, 1 Juli 2024.
Adegan Uzui Tengen dan Tanjiro dalam serial anime Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba.--animationmagz
Rahul sangat antusias untuk membawa trilogi film ini ke layar lebar. Khususnya menyajikan kepada para penggemar. Bahkan, digadang-gadang bisa menjadi salah satu peristiwa budaya pop paling epik dan berpengaruh di era kiwari.
Seperti diketahui, Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba diadaptasi dari manga karya Koyoharu Gotoge yang diterbitkan oleh JUMP COMICS milik Shueisha. Manga itu terdiri dari 23 volume dan telah terjual lebih dari 150 juta kopi sejak debutnya pada tahun 2018.
Cerita bermula dengan Tanjiro Kamado, seorang anak yang keluarganya dibantai oleh iblis. Bergabung dengan Korps Pembasmi Iblis, Tanjiro berjuang untuk mengembalikan adik perempuannya, Nezuko, yang berubah menjadi iblis, kembali menjadi manusia.
Serial anime ini tayang perdana pada April 2019 dengan arc Tanjiro Kamado, Unwavering Resolve. Kesuksesan besar menyusul dengan film fitur Mugen Train pada Oktober 2020, diikuti dengan serial TV arc Mugen Train dan Entertainment District dari 2021 hingga 2022.
Pada 2023, arc Swordsmith Village tayang perdana di Crunchyroll, disusul dengan perilisan teatrikal arc To the Swordsmith Village. Kemudian dengan perilisan teatrikal Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba arc To Hashira Training pada tahun ini.
BACA JUGA:5 Live Action dari Anime yang Tayang di Netflix, Terbaru Ada Avatar: The Last Airbender
Seluruh produksi animasi tersebut ditangani dengan apik oleh Ufotable. Film-film terbaru itu pun meraih kesuksesan. Mugen Train, misalnya, kini memegang rekor sebagai film anime dengan pendapatan tertinggi sepanjang masa dan film Jepang dengan pendapatan tertinggi di box office global, yakni mengantongi lebih dari USD 500 juta hingga saat ini.
Di box office AS, film ini menjadi film anime dengan pendapatan tertinggi kedua sepanjang sejarah. Tak hanya itu, Mugen Train juga meraih skor kritik 98 % dan skor penonton 99% (dengan lebih dari 10.000 penilaian terverifikasi) di Rotten Tomatoes.