Tokoh berikutnya yang ia nilai berpotensi diusung PKB adalah Subandi. Ketua DPC PKB Sidoarjo yang saat ini menjabat Plt Bupati Sidoarjo. “Subandi ini pemegang sistem saat ini. Jadi, kedua tokoh ini sama-sama kuat,” bebernya.
Bahkan, menurut Suko, akan menjadi kekuatan yang sangat besar ketika dua tokoh tadi disatukan. “Tetapi siapa yang nomor satu dan nomor dua. Ini yang akan menjadi masalah. Keduanya dominan soalnya,” ucapnya.
Di sisi lain, ia menilai, beberapa partai lain juga memiliki kekuatan yang mulai meningkat. Seperti PDI Perjuangan dan Golkar. Sehingga, PKB Sidoarjo saat ini lebih berhati-hati dalam menentukan tokoh yang diusung di pemilihan bupati (Pilbup) Sidoarjo, November 2024.(Michael Fredy Yacob)