Umrah Spesial Milad ke-27 Mabruro (7): Semangat Badal Umrah untuk Kerabat dan Sanak Famili

Kamis 15-08-2024,07:35 WIB
Reporter : Mohamad Nur Khotib
Editor : Mohamad Nur Khotib

Rombongan jamaah umrah spesial milad ke-27 Mabruro Tour & Travel masih begitu semangat pada hari keenam di tanah suci. Itu terlihat saat mereka melaksanakan badal umrah, Rabu, 14 Agustus 2024. Yakni didedikasikan untuk para kerabat dan anggota keluarga masing-masing.

—-

Semua sudah bersiap sejak pagi. Setelah sarapan, para jamaah langsung memenuhi tempat duduk bus eksekutif yang sudah menunggu di depan Hotel Nawazi Tower pada pukul 09.00 pagi Waktu Arab Saudi (WAS). Tentu saja tetap didampingi pemandu tur Ustaz Riza Rifqy.

Mereka melanjutkan perjalanan singkat menuju Masjid Tan'im untuk mengambil miqat. Perjalanan ini hanya memerlukan waktu sekitar 15 menit. Sebab jarak hotel ke masjid yang populer disebut Masjid Aisyah itu amat dekat.

BACA JUGA:Umrah Spesial Milad ke-27 Mabruro (6): Pelesir ke Sekitar Makkah dan Tunaikan Umrah Kedua

BACA JUGA:Umrah Spesial Milad ke-27 Mabruro (5): Berziarah hingga Naik Kereta Gantung di Thaif

“Sudah kali kedua kami mengambil miqat di masjid bersejarah ini,” terang Ustaz Riza saat dihubungi Harian Disway, kemarin. Lokasi masjid tersebut di sebelah utara Kota Makkah. Hanya 7 kilometer di utara Masjidilharam.

Bahkan, jaraknya lebih dekat dibandingkan dengan lokasi miqat yang lain seperti Ji’ranah dan Hudaibiyah. Masjid Aisyah juga dikenal sebagai salah satu dari lima tempat miqat yang diakui dalam tradisi haji dan umrah. 

Ustaz Riza pun menceritakan sejarah masjid yang dinamai berdasarkan istri Nabi Muhammad SAW. Dalam hadits disebutkan ketika menjalankan haji Wada’ yang dilakukan oleh Rasulullah saat itu, Siti Aisyah dalam kondisi menstruasi. 

BACA JUGA:Umrah Spesial Milad ke-27 Mabruro (2): Hotel Dekat Masjid Nabawi, Hari Pertama Ziarah ke Lima Tempat

BACA JUGA:Umrah Spesial Milad ke-27 Mabruro (1): Dapat Potongan Harga Khusus, Fasilitas Tetap Maknyus

Namun, Siti Aisyah diperbolehkan menjalani seluruh rangkaian ibadah, kecuali tawaf. Setelah bersih dari haid, Nabi Muhammad meminta Abdurrahman, saudara Aisyah mengantarkannya ke Desa Tan’im guna mengambil miqat di daerah tersebut. 

Peristiwa yang berlangsung pada tahun 9 Hijriah ini menjadi dasar Tan’im sebagai tempat miqat. Inilah yang menjadi alasan mengapa masjid di situ disebut sebagai Masjid Aisyah.

Dengan desain yang sederhana dan menyimpan sejarah yang mendalam, Masjid Aisyah ini menawarkan suasana yang khusyuk bagi jamaah yang hendak mengenakan ihram dan memulai perjalanan umrah.


Kekhusyukan para jamaah umrah Mabruro saat melaksanakan ibadah di Masjid Tanim, Rabu, 14 Agustus 2024.-Mabruro for Harian Disway-

BACA JUGA:Umrah Spesial Milad ke-27 Mabruro (4): Pamit Rasulullah ke Makkah, Khusyuk Tunaikan Umrah Pertama

BACA JUGA: Umrah Spesial Milad ke-27 Mabruro (3): Ziarah ke Raudhah dan Tur Kota Madinah

Kategori :