HARIAN DISWAY - Film It Ends With Us akhirnya hadir di bioskop Indonesia sejak 16 Agustus 2024. Film itu diadaptasi dari novel terkenal berjudul sama karya Collen Hoover.
Paduan dari plot yang sudah dikenal, serta pasangan aktornya, Blake Lively dan Justin Baldoni, menjadi daya tarik utamanya. Baldoni, aktor berdarah Italia berusia 40 tahun itu, juga menyutradarai It Ends With Us.
Selain Blake Lively dan Justin Baldoni, It Ends With Us juga diperankan oleh sederet aktor top lain. Yakni Brandon Sklenar, Jenny Slate, dan Hasan Minhaj. Film ini siap mempermainkan emosi penonton dengan kisah cinta yang rumit dan hubungan toxic yang dialami oleh Lily Bloom.
BACA JUGA:Menjawab Keinginan Fans, Ini Tampilan Blake Lively dalam Produksi Film It Ends With Us
Penasaran dengan jalan cerita It Ends With Us? Simak sinopsis dan beberapa fakta menarik yang perlu kamu tahu sebelum menonton filmnya. Tenang, dijamin tidak ada spoiler!
Sinopsis Film It Ends With Us
Blake Lively dan Justin Baldoni berperan sebagai Lily Bloom dan Ryle Kincaid dalam film It Ends With Us--Instagram @itendswithusmovie
It Ends With Us mengisahkan kehidupan Lily Bloom (Blake Lively), yang baru saja lulus dari perguruan tinggi. Dia pindah ke Boston untuk memulai hidup baru. Dia ingin melupakan masa lalunya yang penuh kenangan buruk dan trauma, terutama berkaitan dengan kedua orang tuanya.
Di Boston, Lily bertemu dengan seorang dokter ahli bedah saraf bernama Ryle Kincaid (Justin Baldoni). Ryle adalah pria yang tampan, cerdas, dan menarik. Tetapi ia memiliki pandangan hidup yang sedikit berbeda dengan Lily.
Ryle tidak percaya pada hubungan jangka panjang. Ia lebih memilih untuk menjalani hidup tanpa berkomitmen pada siapapun. Namun, pertemuannya dengan Lily mengubah pandangannya tersebut.
Awalnya Ryle hanya ingin bersenang-senang dengan Lily. Sampai akhirnya ia tertarik dan mulai mempertimbangkan untuk menjalin hubungan dengan Lily.
BACA JUGA:Sudah Tayang! Ini Sinopsis Pilot, Film Jo Jung Suk Jadi Cewek yang Bikin Ngakak Parah
Hubungan mereka pun mulai berjalan seiring dengan proses mengenal satu sama lain. Lily mulai terikat dengan Ryle. Hubungan mereka terlihat sempurna dari luar. Tetapi Lily mulai melihat sisi lain Ryle, yang mengingatkannya pada kenangan buruk mengenai hubungan kedua orang tuanya di masa lalu.
Ryle awalnya terlihat menyenangkan dan penyayang. Namun ia perlahan-lahan memperlihatkan sikap yang tak wajar. Ia mulai posesif dan terkadang bersikap kasar pada Lily.
Suatu hari, Lily bertemu dengan Atlas Corrigan (Brandon Sklenar), mantan kekasih yang dulu sangat Lily cintai. Atlas merupakan cinta pertama Lily saat ia masih remaja. Mereka putus hanya karena Atlas bergabung dengan militer.