BACA JUGA:Tampil Beda! aespa Rilis Whiplash dengan Musik EDM Techno yang Superfresh
Namun, sikap tulusnya dalam mendukung sesama member justru dibalas dengan kebencian dari sekelompok orang yang mengaku sebagai penggemar salah satu rekannya.
Kasus ini menjadi peringatan serius bagi industri K-pop tentang bahaya fanatisme yang berlebihan. Fenomena akgae tidak hanya merusak keharmonisan dalam fandom, tetapi juga berdampak serius pada kesehatan mental dan keselamatan para idol.
Apalagi, situasi ini terjadi saat ENHYPEN sedang mempersiapkan comeback mereka dengan album repackage dari ROMANCE: UNTOLD, yang dijadwalkan rilis pada pertengahan November.
Sekarang, perhatian tertuju pada Belift Lab untuk segera mengambil langkah dalam melindungi artisnya. Hal itu penting agar ancaman-ancaman itu tidak berkembang menjadi sesuatu yang lebih berbahaya. Serta mengganggu perjalanan karier grup yang kini sedang berada di puncak popularitasnya. (*)
*) Mahasiswa magang dari jurusan Bahasa dan Sastra Inggris Universitas Airlangga