4 Pertanyaan Setelah NewJeans Tinggalkan ADOR, Apakah Akan Disband?

Kamis 28-11-2024,23:00 WIB
Reporter : Retna Christa
Editor : Retna Christa


NewJeans hengkang dari ADOR, agensi bilang tidak bisa! Foto: NewJeans bersama mantan CEO ADOR Min Hee Jin (tiga dari kiri).-ADOR Entertainment -

Jika kontrak eksklusif NewJeans berakhir, Hanni, Haerin, Hyein, Danielle, dan Minji tidak lagi menjadi artis ADOR. Mereka berencana melakukan berbagai aktivitas sesuai keinginan mereka.

Yang pasti, mereka akan tetap aktif di dunia hiburan. Publik menduga, mereka akan bergabung dengan Min Hee Jin, mantan CEO ADOR. Besar kemungkinan dia akan membuat agensi baru dan meerengkuh Minji dkk.

BACA JUGA:5 Poin Pengakuan Hanni NewJeans Saat Jadi Saksi Kasus Bullying di Industri K-Pop

BACA JUGA:Nangis-Nangis, Hanni NewJeans Ungkap Dugaan Bullying dari Karyawan HYBE di Sidang Majelis Nasional

Namun, untuk sementara ini, mereka akan tetap menjalani pekerjaan yang sudah telajur diteken sebelum mereka memutuskan kontrak. Jadi, kalau ada kerjasama dengan sponsor, iklan, atau jadwal manggung, mereka akan tetap menjalaninya.

"Kami berterima kasih kepada pengiklan yang selalu mendukung kami, dan mereka tidak perlu khawatir. Kami tidak ingin menimbulkan kerugian pada orang lain karena pemutusan kontrak kami," tegas Hanni.

3. Apakah mereka akan tetap pakai nama NewJeans?


NewJeans hengkang dari ADOR, agensi bilang tidak bisa!-ADOR Entertainment -

Hanni juga menyadari bahwa jika mereka meninggalkan ADOR, ada risiko mereka tidak bisa menggunakan nama NewJeans lagi.

"Lewat tengah malam malam ini, ada kemungkinan kami berlima untuk sementara tidak bisa menggunakan nama NewJeans lagi, meskipun kami menginginkannya," kata Danielle.

BACA JUGA:Konflik NewJeans dan HYBE Memanas, Ada Potensi Putus Kontrak?

BACA JUGA:NewJeans Minta Min Hee Jin Dikembalikan sebagai CEO ADOR sebelum 25 September

"Namun esensi bahwa kami berlima adalah NewJeans tidak akan berubah sama sekali. Kami tidak memiliki pemikiran untuk melepaskan nama NewJeans," lanjut dia.

Bagi kelima member, bukan sekadar nama atau brand. "Itu adalah nama yang mengandung arti dari semua yang telah kami capai sejak hari pertama kami berlima bertemu hingga saat ini, jadi kami akan terus berupaya untuk mendapatkan hak atas nama NewJeans," jelasnya.

Minji menyadari betul, bahwa mulai Jumat nanti, mereka mungkin tidak dapat menggunakan nama NewJeans.

"Namun bukan berarti kami menyerah sama sekali terhadap nama tersebut, dan kami akan terus memperjuangkan NewJeans. Apapun nama kami, ingatlah bahwa NewJeans tidak pernah mati," tegasnya.

Kategori :