5 Poin Pengakuan Hanni NewJeans Saat Jadi Saksi Kasus Bullying di Industri K-Pop

5 Poin Pengakuan Hanni NewJeans Saat Jadi Saksi Kasus Bullying di Industri K-Pop

Ini 5 poin pengakuan Hanni NewJeans saat jadi saksi kasus bullying di industri K-Pop. -Kim Min-Hee-Reuters

HARIAN DISWAY - Hanni NewJeans menghadiri audit Komite Lingkungan dan Tenaga Kerja Majelis Nasional pada Selasa, 15 Oktober 2024. Dia dipanggil setelah melaporkan terjadinya perundungan di tempat kerjanya, HYBE Labels.

Dalam persidangan tersebut, Hanni membeberkan kisah perundungan yang dialaminya bersama dengan para member NewJeans, Haerin, Hyein, Minji, dan Danielle.

Dalam kesaksiannya, Hanni, anggota NewJeans yang berasal Vietnam itu mengungkap bahwa dirinya mengalami bullying di tempat kerja. Tepatnya di gedung HYBE. NewJeans memang ada di bawah asuhan ADOR Entertainment, anak perusahaan HYBE.

Tak kuasa menahan emosi, Hanni sampai menangis saat di persidangan. Lantas, apa saja pernyataan yang diungkap oleh Hanni? Berikut 5 poin yang dapat dirangkum dari penjelasan Hanni.

BACA JUGA:Nangis-Nangis, Hanni NewJeans Ungkap Dugaan Bullying dari Karyawan HYBE di Sidang Majelis Nasional

BACA JUGA:Konflik NewJeans dan HYBE Memanas, Ada Potensi Putus Kontrak?

1. Cerita Hanni Diabaikan Manajer Lain


Hanni NewJeans ungkap dugaan bullying di tempat kerja dalam sidang Majelis Nasional Korea. --News1

Dalam persidangan bersama Majelis Nasional Komite Lingkungan dan Tenaga Kerja Korea Selatan, Hanni memberikan kesaksiannya saat mengalami bullying di tempat kerja.

Hanni menceritakan saat itu, di gedung HYBE, ada satu lantai yang digunakan untuk menata rambut dan merias wajah. Hanni bersama para anggota NewJeans sedang bersiap untuk tampil di festival Universitas Busan di tempat tersebut.

Setelah itu, Hanni selesai lebih awal dan menunggu di lorong. "Saat saya sedang menunggu, ada tiga staf dari label lain (di bawah HYBE) lewat bersama seorang manajer wanita. Saya menyapa mereka dengan baik," tutur Hanni.

Namun, sekitar 5 hingga 10 menit kemudian, manajer yang sama kembali. "Dia menatap saya, lalu memberi tahu anggota tim yang bersamanya, 'Abaikan saja dia,'," curhat Hanni.

2. Bullying Tidak Hanya Sekali


Ini 5 poin pengakuan Hanni NewJeans saat jadi saksi kasus bullying di industri K-Pop, Hanni ungkap kejadian bullying tidak hanya sekali. --News1

Hanni mengungkap bahwa kejadian yang dia ceritakan di hadapan Majelis Nasional Korea Selatan itu tidak sekali saja terjadi. Dia mengaku sering mengalaminya. Karena itu, Hanni memberanikan diri untuk membeberkan kasus tersebut.

"Saya tidak mengerti mengapa hal ini harus terjadi pada saya. Namun, masalah ini bukan kejadian satu kali," kata Hanni.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: berbagai sumber