Hasil Sprint Race MotoGP Qatar: Marc Marquez Tak Terbendung, Alex Tempel Ketat

Minggu 13-04-2025,01:22 WIB
Reporter : Bagus Aji
Editor : Retna Christa

HARIAN DISWAY - Siapa bisa hentikan Marc Marquez? Untuk keempat kali beruntun, ia menjuarai Sprint Race. Yang terakhir adalah di MotoGP Qatar di Sirkuit Losail, Minggu dini hari, 13 April 2025.

Itu terjadi beberapa jam setelah setelah memecahkan rekor lap saat kualifikasi, dan mengunci pole position keempat secara beruntun musim ini. Pencapaian yang belum pernah terjadi sejak 2019.

Buat Marquez, itu adalah pole ke-70-nya di kelas utama, dan yang ke-98 sepanjang kariernya.

Start dari posisi terdepan, pembalap Ducati itu tak terbendung hingga finis. Disusul adiknya, Alex Marquez (Gresini), dan Franco Morbidelli (VR46 Racing). Kemenangan itu memberi sinyal bahwa Marquez kembali menjadi kandidat juara GP Qatar.

BACA JUGA:Tinggal Selangkah Lagi! Jorge Martin Tunggu Lampu Hijau di MotoGP Qatar

BACA JUGA:Marc Marquez Bikin Start MotoGP Amerika Chaos, Ini yang Sebenarnya Terjadi

Waspada Alex Lebih Cepat


Hasil Sprint Race MotoGP Qatar: Marc Marquez tak terbendung, Alex tempel ketat. Foto: Marc dan Alex Marquez berduel di Sirkuit Losail, 13 April 2025. -Gold and Goose -

Marc Marquez mengatakan hasil "paling penting" dari kemenangan di Sprint Race adalah bahwa ia cepat di trek yang biasanya sulit ia lalui. Menurutnya, Qatar adalah tempat pertama di mana Alex Marquez dan Pecco Bagnaia akan lebih cepat darinya.

Faktanya, Marc Marquez meraih pole dengan rekor lap baru, dan lanjut menjuarai Sprint dengan selisih lebih dari 1,5 detik atas Alex Marquez. Sementara itu, rekan setimnya, Pecco Bagnaia berada di urutan kedelapan.

"Ya, hal terpenting setelah kesalahan Austin adalah mempertahankan mentalitas yang sama," kata Marc Marquez, merujuk pada kesalahannya di MotoGP Amerika Serikat pekan lalu. Di mana ia sempurna sejak kualifikasi, tapi jatuh saat balapan.

"Dan aku tahu, ini adalah salah satu sirkuit di mana mungkin aku harus bertahan. Namun saat ini, aku merasa ok," kata pembalap 32 tahun itu.

BACA JUGA:MotoGP Amerika 2025: Marc Marquez Tak Terbendung, Rebut Pole Position dan Juara Sprint Race!

BACA JUGA:Jorge Martin Hadir di Grand Prix Austin, Tanda-tanda Comeback?

"Aku merasa berada di level yang sangat mirip dengan Alex dan Pecco. Pecco, tentu saja melakukan kesalahan selama latihan kualifikasi, tetapi dia tampil cepat sepanjang akhir pekan," ucapnya.

Jalannya Sprint Race


Hasil Sprint Race MotoGP Qatar: Marc Marquez tak terbendung, Alex tempel ketat. Foto: Marc dan Alex Marquez saat finis Sprint Race di Sirkuit Losail, 13 April 2025. -Gold and Goose -

Musim ini menjadi pole position keduan Marc Marquez di Losail. Ia kali pertama meraihnya pada 2014, ketika masih berstatus sophomore.

Setelah itu, mantan bintang Honda itu merasa Qatar sulit ditaklukkan. Ia hanya menang sekali di kelas utama. Ya pada edisi 2014 itu. Ternyata, bersama Ducati, Marc bisa kembali merebut pole dan bahkan menjuarai Sprint Race.

Dengan suhu lintasan mencapai 33°C pada Sabtu 12 April malam waktu Qatar, mayoritas pembalap memilih kombinasi ban Medium-Medium dan Medium-Soft untuk sesi Sprint Race 11 lap tersebut. Joan Mir (HRC Castrol) absen karena sakit.

Saat lampu start padam, Marc Marquez langsung memimpin di tikungan pertama, diikuti Alex Marquez dan Quartararo.

BACA JUGA:MotoGP Amerika 2025: Marc Marquez Tercepat di Latihan, Sinyal Dominan Lagi di Austin

BACA JUGA:Michelin Perkenalkan Ban Baru untuk GP Austin 2025

Lap demi lap, Marc perlahan melebarkan jarak. Di lap ke-6, ia unggul +0,55 detik dari Alex. Hingga lap ke-10, selisih itu membesar menjadi +1,6 detik.

Di lap terakhir, Marquez tetap tak terbendung dan meraih kemenangan Sprint Race MotoGP Qatar 2025. Alex Marquez finis kedua dan Franco Morbidelli mengunci podium ketiga.

"Aku coba menyalip di lap pertama untuk membuka jarak dari rombongan belakang, tapi Marc sedikit lebih unggul," Alex mengakui.

"Ia sangat cepat di beberapa sektor, termasuk di tiga tikungan kanan yang biasanya jadi kelemahannya. Tapi saya senang bisa finis kedua," lanjut pembalap yang lebih muda empat tahun dari Marc Marquez tersebut.

Balapan MotoGP Qatar akan berlangsung pada Minggu malam, 13 April 2025 mulai pukul 22.00 WIB. (*)

BACA JUGA:MotoGP Gempar! Toprak Razgatlioglu Dikabarkan Tinggalkan BMW untuk Honda

BACA JUGA:Rumor Perpecahan Pedro Acosta dan KTM Memanas, Albert Valera Angkat Bicara

10 Besar Hasil Sprint Race GP Qatar 2025

  1. Marc Marquez (Ducati)               20:38.304

  2. Alex Marquez (Gresini)              +1.577 detik

  3. Franco Morbidelli (VR46)           +3.988 detik

  4. Fermin Aldeguer (Gresini)         +4.369 detik

  5. Fabio Quartararo (Yamaha)       +4.593 detik

  6. Fabio Di Giannantonio (VR46)   +5.099 detik

  7. Ai Ogura (Trackhouse)             +10.199 detik

  8. Francesco Bagnaia (Ducati)      +10.334 detik

  9. Marco Bezzecchi (Aprilia)         +11.300 detik

  10. Maverick Vinales (Tech3)         +12.554 detik

Kategori :