DJKI Perkuat Pelindungan Indikasi Geografis Kerajinan Lewat Sinergi dengan Dekranas

Jumat 21-11-2025,09:00 WIB
Reporter : Ghinan Salman
Editor : Thoriq S Karim

Sekjen Dekranas Reni Yanita yang juga Dirjen Industri Kecil, Menengah, dan Aneka, menyambut baik langkah DJKI. Dia menilai kekayaan intelektual menjadi aspek penting yang perlu dipahami para pengrajin. 

BACA JUGA:DJKI Paparkan Transformasi Digital Berbasis AI di Ajang Top Digital Awards 2025

“Kerajinan itu kuat pada kreativitas dan desain. Karakteristiknya menjadi pembeda meskipun bahan sama. Karena itu penting dilindungi KI-nya,” kata Reni.

Dekranas akan menyiapkan dukungan lewat asistensi teknis, edukasi KI, fasilitasi pembiayaan, serta kolaborasi lintas lembaga. Harapannya, semakin banyak kerajinan Indonesia yang terdaftar sebagai IG dan memperoleh pengakuan nasional maupun internasional.

“Dengan IG, produk kerajinan mendapatkan reputasi yang lebih kuat dan kepercayaan konsumen meningkat. Dampaknya langsung dirasakan pengrajin. Karena itu, kami akan terus mendukung langkah DJKI,” ujarnyi.(*)

Kategori :