Tiongkok Stop Publikasi Harian Kasus Covid-19 , Skala Wabah Sulit Dilacak

Tiongkok Stop Publikasi Harian Kasus Covid-19 , Skala Wabah Sulit Dilacak

Antrean pembelian obat di apotek di Tiongkok.--

Yang dihitung sebagai kematian Covid-19 hanya bagi mereka yang meninggal karena gagal napas. Pasien yang meninggal akibat komorbid yang diperparah Covid-19 tidak dihitung.

Karena itulah, hanya enam kematian akibat Covid yang dilaporkan sejak Beijing mencabut sebagian besar pembatasannya.

Padah otoritas kesehatan di Zhejiang, provinsi pesisir berpenduduk sekitar 65 juta orang di selatan Shanghai, mengatakan jumlah infeksi harian di sana melebihi angka satu juta. 

Ahli kesehatan memperkirakan bahwa 60% dari negara berpenduduk 1,4 miliar orang itu dapat terinfeksi selama beberapa bulan saja. Diprediksi 2 juta jiwa bisa meninggal.

Ketika Tiongkok kacau gara-gara Covid-19, imbas terburuknya bukan soal kesehatan lagi. Perekonomian dunia bisa ambruk. (*)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: