Mencuci Daging Ayam Mentah: Kebiasaan yang Ternyata Berbahaya bagi Kesehatan

Mencuci Daging Ayam Mentah: Kebiasaan yang Ternyata Berbahaya bagi Kesehatan

Ilustrasi daging ayam mentah yang tidak boleh dicuci dengan air bilas -Alodokter-www.alodokter.com

HARIAN DISWAY - Mungkin anda pernah melakukan ini tanpa menyadari risikonya: mencuci daging ayam mentah sebelum memasaknya. Namun, tahukah Anda bahwa kebiasaan itu sebenarnya dapat membahayakan kesehatan anda?

Mencuci daging ayam mentah dapat memicu masuknya racun ke dalam tubuh, yang mungkin belum pernah dipikirkan sebelumnya. Daging ayam merupakan salah satu bahan makanan favorit di Indonesia, kaya akan protein, lemak, vitamin B, kolin, dan zat besi yang sangat bermanfaat bagi tubuh. Namun, tahukah Anda bahwa mencuci daging ayam mentah sebenarnya dapat berdampak buruk pada kesehatan?

The Food Safety and Inspection Service menjelaskan bahwa cara terbaik untuk menghilangkan bakteri yang mungkin terdapat pada daging ayam mentah adalah dengan memasaknya dengan benar. Paradoksnya, mencuci daging ayam justru dapat meningkatkan risiko keracunan makanan. Mengapa demikian?

Mencuci daging ayam mentah memiliki potensi lebih besar untuk mengontaminasi daging itu sendiri daripada jika Anda tidak mencucinya. Bakteri seperti Salmonella dan Campylobacter, yang dapat berbahaya bagi kesehatan, dapat dengan mudah menyebar ke permukaan daging, tangan Anda, wastafel, dan bahkan peralatan masak.

Hasilnya, orang yang terpapar bakteri Campylobacter dapat mengalami sejumlah penyakit, termasuk sakit perut, mual, muntah, demam, dan kelelahan fisik. Bahkan lebih serius, paparan ini dapat menyebabkan kondisi medis yang lebih parah seperti infeksi pada tulang dan sendi, peradangan hati atau pankreas, sepsis, peradangan otot jantung, dan bahkan sindrom Guillain-Barre.

BACA JUGA:9 Tips Menghadapi Hari Senin Agar Tetap Happy di Kantor

BACA JUGA:8 Tips Diet Sehat dan Mudah untuk Anak Sekolah

Bagi mereka yang tetap ingin mencuci daging ayam sebelum memasaknya, Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit merekomendasikan langkah-langkah berikut:

1. Menggunakan aliran air wastafel yang tidak terlalu deras untuk menghindari percikan.

2. Sterilkan wastafel dan area sekitarnya dengan air panas dan sabun setelah mencuci daging.

3. Selalu mencuci tangan dengan baik selama 20 detik sebelum melanjutkan aktivitas memasak.


Ilustrasi ayam potong yang dijual di pasar tradisional. - M. Tegar Mujahid/Radarlampung.co.id-

Selain itu, ada beberapa tips lain untuk mengolah daging ayam mentah dengan aman:

1. Cuci tangan secara menyeluruh dengan air hangat sebelum dan sesudah menyentuh daging ayam.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: www.insider.com