Jejak Karier Pelatih Baru Persebaya Josep Gombau: Dari Deco Hingga samuel Eto'o

Jejak Karier Pelatih Baru Persebaya Josep Gombau: Dari Deco Hingga samuel Eto'o

Pelatih baru Persebaya: Josep Gombau--ISL Media

SURABAYA, HARIAN DISWAY – Persebaya sudah menentukan pelatih baru setelah Aji Santoso keluar. Namanya sudah terungkap. Yakni Josep Gombau. Pelatih berkebangsaan Spanyol berusia 47 tahun.

Josep Gombau menjadi pilihan manajemen Persebaya. Di tengah hiruk pikuk siapa yang akan memegang tongkat estafet kepelatihan skuad Green Force berikutnya.

Pria kelahiran Amposta itu punya catatan mengorbitkan para pemain dengan nama mentereng. Ia pernah menangani sejumlah tim besar Eropa.

Yakni Espanyol dan FC Barcelona. Ya, Barcelona yang itu. Yang pernah merebut treble winners pada 2008/2009 dan 2014/2015 itu.

Josep Gombau memulai karir kepelatihan menjadi head coach di CF Amposta, sebuah tim sepak bola asal daerah otonom Catalunya. Kota kelahirannya sendiri.

BACA JUGA: Bienvenido Josep Gombau! Pelatih Anyar Persebaya Ini Pernah Latih Skuad Juara Barcelona

BACA JUGA:Profil Lengkap Pelatih Baru Persebaya Josep Gombau, Terbaik di Asia 2011-2012

Josep Gombau (kiri) bersama bintang Timnas Spanyol, David Villa (kanan). Gombau menjadi pelatih anyar Persebaya. Ia punya karir mentereng jika melihat beberapa pemain yang diorbitkan dari klub-klub sebelumnya.--keepup

Ia ditunjuk untuk membesut skuad junior mulai 1 Juli 1993 hingga 30 Juli 2000. Saat itu Josep baru saja gantung sepatu usai memperkuat CF Amposta pada musim 1992/1993. Selama aktif bermain, Josep Gombau berposisi sebagai kiper.

Rupanya dedikasi dan kualitas memimpin Josep terhadap CF Amposta dilirik oleh Espanyol. Klub yang berbasis di Catalan, Spanyol, itu mendatangkannya ke Cornella-El Prat pada 2000.Bersama Espanyol, ia menjadi pelatih tim junior.

Kesuksesan memimpin bakat muda itu membuatnya ditunjuk sebagai tim pemandu bakat Espanyol pada 2001. Ia bertugas mencari para talenta muda dan mendatangkannya maupun mempromosikannya ke klub.

Tak hanya mencari, seorang ahli scouting harus punya keahlian menganalisis potensi pemain untuk diterapkan kepada kebutuhan klub. Pada jabatan ini, Josep Gombau melakukan tugas dengan baik.

Josep Gombau akhirnya naik pangkat menjadi direktur teknik Espanyol pada tahun berikutnya, yakni untuk musim 2002/2003.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: