6 Manfaat Terapi Es yang Cocok Diterapkan oleh Penderita Kecemasan Berlebih hingga Depresi
Seorang wanita yang sedang melakukan mandi air es sebagai salah satu penerapan terapi es-Everyday Health-www.everydayhealth.com
Stres dapat memicu peradangan tubuh yang dapat berujung alami depresi. Misalnya saja, alami sakit leher atau bahu dan sakit kepala karena stres. Biasanya peradangan ditandai dengan sejumlah gejala, meliputi rasa sakit, kemerahan, panas, dan bengkak.
Terbukti secara ilmiah bahwa dengan melakukan terapi es dapat menekan peradangan, memperbaiki tidur, dan mengurangi stres.
Melepaskan senyawa kimia dopamin
Dengan mandi air dingin, otak akan melakukan pelepasan dopamin yang berkepanjangan. Dopamin adalah hormon di dalam otak yang dapat meningkat secara alami saat seseorang dalam perasaan senang.
Umumnya dopamin mengatur perilaku dan kondisi fisik. Seperti motivasi, kualitas tidur, suasana hati, serta fokus dan konsentrasi. Semakin banyak dopamin yang dilepaskan, semakin bagus.
BACA JUGA: Suasana Hati Tak Baik, Hati-hati Hindari Depresi
Pemulihan otot tubuh sehabis olahraga
Setiap kali berolahraga, tubuh akan kehabisan energi dan kerusakan jaringan otot sebab otot mengalami pertumbuhan. Sehingga diperlukan waktu yang cukup lama untuk pemulihan otot agar terhindar dari cedera, peradangan, atau nyeri otot.
Terapi es dinilai berperan aktif dalam pemulihan otot. Pasalnya, terapi es dapat mengurangi peradangan dan nyeri otot yang disebabkan oleh olahraga.
Menurunkan tekanan darah
Bagi penderita tekanan darah tinggi, terapi es sangat cocok bagi Anda. Dengan terapi es secara konsisten, dapat berguna membantu menurunkan detak jantung Anda dan memperkuat sistem kekebalan tubuh.
Selain itu, terapi es sangat efektif dalam hal penyerapan nutrisi dan oksigen ke dalam sel-sel tubuh. Sehingga tekanan tubuh tetap terkendali.
Meningkatkan sistem kekebalan tubuh
Sistem kekebalan tubuh yang lemah pastinya cenderung mudah terkena berbagai penyakit. Dengan rutin lakukan terapi es, sistem kekebalan tubuh dapat terjaga.
Meningkatkan metabolisme tubuh
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: www.insider.com