Siiiiiuuu! Cristiano Ronaldo Catat Beberapa Sejarah Internasional setelah Loloskan Portugal ke Piala Eropa 2024

Siiiiiuuu! Cristiano Ronaldo Catat Beberapa Sejarah Internasional setelah Loloskan Portugal ke Piala Eropa 2024

Cristiano Ronaldo mencatatkan rekor fenomenal dengan menjadi pemain pencetak gol terbanyak sejauh ini-Instagram @cristiano-

HARIAN DISWAY - Timnas Portugal sukses menuntaskan Kualifikasi Piala Eropa 2024 setelah menebas Bosnia-Herzegovina dengan skor 5-0.

Torehan itu lantas menjadikan sang megabintang Cristiano Ronaldo kembali mencatatkan namanya sebagai salah seorang pencetak gol terbanyak di ajang kualifikasi tersebut.

Ya, Ronaldo menjadi top scorer kedua dengan kemasan 9 gol, di bawah Romelu Lukaku yang sudah mencetak 10.

Meski di bawah Lukaku, catatan gol di kancah internasional kapten Portugal itu juga makin tajam. Bersama negaranya, ia sudah mencetak 127 gol dalam pertandingan resmi.

BACA JUGA:Timnas Indonesia Libas Brunei, Lolos ke Grup F Putaran Kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026

BACA JUGA:Pesan The Daddies untuk Pramudya/Yeremia Usai Memenangi Laga Sengit di Babak 32 Besar Denmark Open 2023

Itu sekaligus menjadikannya sebagai top scorer sepanjang masa timnas Portugal yang belum terpecahkan.


RONALDO mengukir sejarah sebagai pemain dengan rekor pencetak gol terbanyak sepanjang masa setelah mencapai 127 gol dalam kariernya.-Instagram @cristiano-

Portugal sebenarnya sudah dipastikan lolos dan tampil untuk Piala Eropa saat memenangkan laga kontra Slovakia pada pertandingan sebelumnya.

Dalam seluruh pertandingan kualifikasi, Ronaldo dan para sohibnya berhasil menjuarai grup J dengan torehan 24 poin tanpa kekalahan.

Lolosnya timnas Portugal itu dibarengi oleh beberapa negara lain seperti Spanyol (grup A), Skotlandia (grup A), Prancis (grup B), Turki (grup D), Belgia (grup F), dan Austria (grup F).

BACA JUGA:Persebaya Tambah Bek Asing, Josep Gombau Munculkan Nama Osama Malik

BACA JUGA:Karim Rossi Jadi Opsi Striker Buruan Bursa Transfer Persebaya

Rekor dalam 3 Dekade

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: