Usai Deklarasi Ganjar-Mahfud MD, PDIP Jadwalkan Pertemuan dengan Gibran

Usai Deklarasi Ganjar-Mahfud MD, PDIP Jadwalkan Pertemuan dengan Gibran

Sekretaris Jendral (Sekjen) PDIP, Hasto Kristiyanto-Intan Afrida Rafni-

JAKARTA, HARIAN DISWAY- Kantor DPP PDI Perjuangan sudah ramai pagi ini. Deklarasi cawapres pendamping Ganjar Pranowo bakal digelar pukul 10.00 WIB.

“Ketua Umum PDI Perjuangan Ibu Megawati Soekarnoputri akan melaporkan seluruh persiapan,” ujar Sekjen PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto, Rabu, 18 Oktober 2023. 

Megawati didampingi putra keduanya, Prananda Prabowo, tiba di kantor DPP PDI Perjuangan di Jalan Diponegoro 58, Jakarta Pusat. Terlihat juga Ketua DPP PDI Perjuangan Puan Maharani dan Ketua Bappilu PPP Sandiaga Uno.

Hasto menegaskan, semua ketum parpol koalisi PDI Perjuangan akan hadir. Menyaksikan momentum penting yang berkaitan dengan deklarasi cawapres pendamping Ganjar. 

“Siapa? Mohon sabar menunggu. Karena akan diumumkan melalui protokol acara parpol gabungan pengusung Pak Ganjar,” tandas Hasto.

BACA JUGA:Mahfud MD Negarawan Trias Politica, Ini Faktanya

BACA JUGA:Kuliah Umum Mahfud MD di Universitas Airlangga: Membangun Demokrasi yang Bermartabat

Nanti malam, kata Hasto, juga akan diadakan deklarasi anak-anak muda di gedung Arsip Nasional RI di Jalan Gajah Mada.

Ganjar akan didampingi cawapres akan menyampaikan dan menerima dukungan dari tokoh milenial hingga generasi Z. 

Mereka akan menegaskan komitmen terhadap masa depan yang berpijak pada sejarah bangsa yang hebat.

Menurut Hasto, pengumuman deklarasi ini memang bersifat mendadak. Ia pun menyebut pertemuan dengan Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka belum dijadwalkan.

Nana Gibran jadi sorotan. Kader PDIP sekaligus putra Presiden Jokowi itu diproyeksikan sebagai bacawapres Prabowo Subianto.

Anda sudah tahu: gugatan soal batas usia pencalonan di MK itu. Seolah memberi karpet merah untuk Gibran di Pilpres 2024.

BACA JUGA:Pilpres 2019 dan Kemeja Putih: Kenangan Mahfud MD Yang Gagal Jadi Cawapres Jokowi

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: