Mengenal Unit Yahalom, Pasukan Khusus Israel untuk Lumpuhkan Terowongan Hamas

Mengenal Unit Yahalom, Pasukan Khusus Israel untuk Lumpuhkan Terowongan Hamas

Unit Yahalom saat menemukan pintu terowongan Hamas pada Jumat, 3 November 2023. -@DonKlericuzio-X (Twitter)

HARIAN DISWAY - Terowongan Hamas menjadi salah satu tantangan terbesar Israel dalam melumpuhkan Hamas di Gaza, Palestina. Pasalnya, terowongan Hamas ini menyerupai labirin dengan suasana yang gelap dan sempit.

Terowongan tersebut memiliki panjang sekitar 500 km dan Hamas membangunnya untuk menyimpan senjata, bahan bakar, dan makanan hingga menjadi sarang persembunyiannya.

“Ini adalah jaringan terowongan yang sangat rumit, sangat besar di wilayah yang agak kecil,” kata Daphne Richemond-Barak, seorang profesor di Universitas Reichman Israel dan pakar perang bawah tanah, dilansir dari CNN.

BACA JUGA: Tak Gentar! Pasukan Houthi Yaman Tembak Jatuh Drone AS Pendukung Israel

Untuk itu, militer Israel (IDF) mengerahkan pasukan khusus bernama Unit Yahalom. Dilansir dari thenationalnews, para pejabat Israel menyatakan bahwa pasukan tersebut telah menyerang Hamas di dalam jaringan terowongan pada Selasa, 31 Oktober 2023.

Apa Itu Unit Yahalom?

Unit Yahalom adalah satuan khusus Korps Teknik Tempur yang menjadi bagian dalam IDF. Unit tersebut secara khusus menangani terowongan bawah tanah dan serangan sabotase.

Selain berfungsi sebagai otoritas profesional dalam penanganan amunisi dan senjata berbahaya, unit ini juga memiliki keunggulan dalam menjalankan tugas teknis khusus terkait rintangan darat dan air untuk membantu unit IDF lainnya.

BACA JUGA: Sumbang 1,5 Miliar untuk Palestina, McDonalds Indonesia Patahkan Isu Afiliasi dengan Jaringan Outlet di Israel

Dipimpin oleh seorang perwira berpangkat kolonel, unit ini memiliki peran yang mencakup misi sabotase khusus, pembongkaran dan ledakan bangunan, sabotase infrastruktur musuh, dan penanganan bahan peledak.

Selain itu, Unit Yahalom juga berperan dalam persiapan alat peledak dan bom, menetralisir alat peledak musuh, membersihkan ladang ranjau yang kompleks, dan mencari serta menghancurkan terowongan teror.

Terkadang, unit ini menggunakan robot dan berbagai perangkat yang dikendalikan dari jarak jauh.

Unit Yahalom dalam Perang Hamas-Israel


Unit Yahalom bersama unit lainnya ketika menemukan terowongan Hamas pada Jumat, 3 November 2023. Terowongan tersebut dipasang bahan peledak untuk dihancurkan. -@DonKlericuzio-X (Twitter)

Unit Yahalom, yang mayoritas operasinya dilakukan secara rahasia, mulai beraksi sejak Israel melancarkan serangan darat di Gaza pekan lalu.

Misalnya pada Jumat, 3 November 2023, Unit Yahalom bekerja sama dengan unit lain untuk menghancurkan terowongan Hamas selama “operasi khusus” di dalam terowongan.

“Tentara menemukan terowongan, memasang bahan peledak dan menetralisir terowongan tersebut,” kata militer Israel pada saat itu.

Dilansir dari Insider, IDF menerbitkan rekaman ketika tentara Israel memeriksa terowongan yang ditemukan di dekat Beit Hanoun, di sudut timur laut Gaza. Mereka juga merilis rekaman di atas tanah yang menunjukkan ledakan dari terowongan tersebut.

BACA JUGA: Edan! Israel Bombardir Khan Younis dan Perbatasan Rafah, Warga yang Hendak Berlindung ke Selatan Jadi Korban

Unit Yahalom terbagi menjadi beberapa unit atau satuan, salah satunya adalah pasukan komando bawah tanah Samur atau Weasel. Pasukan ini secara khusus digunakan untuk membersihkan terowongan bawah tanah—dalam hal ini adalah terowongan Hamas.

Pasukan komando tersebut dipilih secara khusus dengan kemampuan untuk bertahan di kondisi tertutup dan sesak. Sumber pertahanan Israel menyatakan bahwa mereka umumnya memiliki karakter introver yang memiliki kemampuan untuk menjaga “jarak psikologis dari situasi”.

Dalam Perang Hamas-Israel, Unit Yahalom bekerja sama dengan satuan lain bernama Unit Oketz, yaitu satuan khusus anjing penyerang yang menjadi bagian dalam IDF.

Satuan ini beroperasi secara khusus bersama anjing yang terlatih untuk misi kontra terorisme. Setiap anjing dilatih secara khusus untuk menyerang, mencari, menyelamatkan, menemukan senjata, mendeteksi bahan peledak, dan lain-lain.

BACA JUGA: Presiden AS Joe Biden Tolak Pendudukan Israel di Gaza setelah Perang, Netanyahu Memanas

Pasukan komando Samur—yang merupakan bagian dari Unit Yahalom—dan Unit Oketz bersama-sama bertempur dalam terowongan Hamas yang terbuat dari beton dengan tinggi 1,8 meter dan lebar satu meter.

Sebelum bertempur dalam terowongan Hamas, pasukan komando Samur dan Unit Oketz telah berlatih di kompleks terowongan yang dibangun khusus di Gurun Negev, Israel Selatan. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: berbagai sumber