Digelar ke-14 Kalinya, Pameran EastFood (IIFEX) & EastPack Surabaya 2024 Bidik Jumlah Pengunjung Lebih Banyak
Melalui EastFood (IIFEX) & EastPack Surabaya 2024 diharapkan dapat memberikan manfaat bagi pelaku industri makanan, minuman dan kemasan di Jawa Timur baik untuk memperluas jaringan bisnis, meningkatkan kualitas produk, hingga meningkatkan daya saing. -Julian Romadhon-HARIAN DISWAY
Daud menyampaikan bahwa kesuksesan pameran makanan dan kemasan ini tidak lepas dari dukungan Pemerintah Provinsi Jawa Timur, Pemerintah Kota Surabaya, Kementerian Pariwisata Repubik Indonesia, dan Kementerian Perindustrian Republik Indonesia.
Kementerian Perdagangan Republik Indonesia, KADIN Indonesia, KADIN Jawa Timur, KADIN Surabaya, Gabungan Produsen Makanan Minuman Indonesia (GAPMMI), Indonesian Packaging Federation (IPF), dan Asosiasi Pengusaha Ritel Indonesia (APRINDO).
BACA JUGA: Pameran Paseduluran oleh Paspetung; sebuah Persaudaraan Global dan Universal
Asosiasi Pengusaha Kafe Dan Restoran Indonesia (APKRINDO) Jawa Timur, Asosiasi Perusahaan Jasa Boga Indonesia (APJI) Jawa Timur, Asosiasi Pengusaha Pengolahan Dan Pemasaran Produk Perikanan Indonesia (AP5I).
Perkumpulan Penyelenggara Jasaboga Indonesia (PPJI) Jawa Timur, Asosiasi Rantai Pendingin Indonesia (ARPI), Gabungan Industri Aneka Tenun Plastik Indonesia (GIATPI), Perhimpunan Hotel Dan Restoran Indonesia (PHRI) Jawa Timur, serta berbagai institusi lainnya.
Pameran terbuka bagi para pelaku bisnis dan masyarakat umum mulai dari pukul 10.00-19.00 WIB. Tiket gratis bisa didapatkan dengan melakukan register secara online sebelum 25 Juni 2024. Pengunjung yang mendaftar langsung dapat membeli tiket masuk dengan harga Rp 100 ribu untuk 4 hari pameran. (*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: