Ziryab, si Burung Hitam Pencipta Gaya Hidup Modern

Ziryab, si Burung Hitam Pencipta Gaya Hidup Modern

Abul-Hasan Ali bin Nafi yang lahir pada 788 M ini wafat di Cordova pada 857 M. Ia pergi dengan meninggalkan banyak jejak yang menjadi cermin peradaban Islam di dunia saat itu. --

Hari ini, di abad modern ini, namanya telah dipakai dan menjadi ikon. Seperti di Maroko, terdapat Ensemble Ziryab dan sebuah orkestra Andalusia bernama Abna’ Ziryab (putra-putra Ziryab), ada Hotel Ziryab di luar Granada, Spanyol, serta Kafe Ziryab di Granada.

Pada pertengahan 1990-an, ada Trio Ziryab yang berbasis di Yerusalem yang merilis dua CD. Naseer Shamma, musisi dan pemain ’ud Irak, meluncurkan album berjudul Maqamat Ziryab pada 2002.

Paco de Lucia, gitaris flamenco Spanyol garda depan, bersama Chick Corea, pianis jazz asal Amerika, juga demikian, merilis CD berjudul Ziryab pada 1990. 

Dan mungkin yang paling aneh, sebuah band Heavy Metal bernama Ziryab di Pulau Mallorca, Spanyol, pada pertengahan ’1990an. Dari Spanyol, warisan Ziryab ini menyebar ke seluruh Pyreness hingga ke Eropa. (*)

Oleh: Fahmi Faqih, penyair yang tinggal di Surabaya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: