China Masters 2023: Apri/Fadia Mundur Lagi, Ini Kali Kelima Dalam Setahun

China Masters 2023: Apri/Fadia Mundur Lagi, Ini Kali Kelima Dalam Setahun

Apriyani Rahayu mengalami cedera dan harus mundur di babak 16 besar China Masters 2023-PBSI-

HARIAN DISWAY – Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti tidak bisa menyelesaikan pertandingan. Mereka mundur dari babak 16 besar China Masters 2023. Apri kembali mengalami cedera betis.

Ini merupakan kelima kalinya Apri mundur dari pertandingan dalam setahun. Pada turnamen sebelumnya Apri juga mengalami cedera yang sama.

Kondisi tersebut membuat Apri/Fadia kehilangan kesempatan memenangkan final Hylo Open 2023.

“Saya memilih mundur mengingat saya belum pulih dari cedera dan mengingat saya harus menghadapi banyak pertandingan tahun depan. Saya tidak hanya berpikir mengejar gelar di China Masters saja,” kata Apri dalam keterangan resminya.

Pada babak 16 besar China Masters 2023, Apri/Fadia melawan Margot Lambert/Anne Tran. Pertandingan di Shenzhen Bay Gymnasium pada Kamis, 23 November 2023 itu hanya berlangsung 19 menit. Apri/Fadia dalam kondisi tertinggal 9-16.

BACA JUGA:China Masters 2023: Sukses Revans Atas Astrup/Rasmussen, Leo/Daniel Ditunggu Duo Bisik-Bisik

BACA JUGA:China Master 2023: Fajar/Rian Lolos ke 32 Besar, Tumbangkan Matsui/Takeuchi

“Saat bertanding masih sakit. Sempat meminta medical break dan disemprot. Tetapi cedera saya masih sakit. Jadi, cedera saya itu masih membutuhkan perawatan agar bisa menghadapi turnamen selanjutnya,” ujar peraih emas Olimpiade Tokyo 2020 itu.

Sebelumnya Apri mundur dari semifinal Malaysia Open 2023, semifinal Swiss Open 2023, dan babak 16 besar Asian Games 2022 Hangzhou. Berikutnya Apri/Fadia juga batal mengikuti Denmark Open 2023.

Apri/Fadia sendiri memang tengah mengejar tiket ke BWF World Tour Finals 2023. Kini mereka masih berada di posisi kesembilan dengan raihan 80,210 poin. Terpaut 2820 poin dari Zhang Shu Xian/Zheng Yu.

Pada babak 32 besar China Masters 2023, Apri/Fadia sedikit “diuntungkan”. Tanpa perlu memeras keringat, mereka langsung lolos ke babak berikutnya.

Sebab, Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi gagal berangkat. Mereka terkendala masalah visa.

“Tadi Kak Apri tidak mau memaksakan diri dengan cederanya. Kami datang kesini sebenarnya cedera Kaka Apri masih sakit. Tapi kami coba dulu kan kami ini petarung,” imbuh Fadia. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: