Lantik PC ISNU Kab Mojokerto, Ketua PW ISNU Jawa Timur Ingatkan Bahwa Creative Minority Bisa Mengubah Dunia
Prof Mas'ud Said,ketua PW ISNU Jawa Timur-FOTO: PW ISNU Jatim-
MOJOKERTO, HARIAN DISWAY – Ketua Pengurus Wilayah Ikatan Sarjana Nahdlatul Ulama ( PW ISNU) Jawa Timur Prof Mas'ud Said melantik pengurus PC ISNU Kabupaten Mojokerto di Aula Universitas Abdul Chalim, Pacet, Mojokerto, Minggu, 27 November 2023. Dala Dalam kesempatan tersebut Mas'ud juga menuturkan bahwa ISNU adalah lembaga yang creative minority.
"Kita sebagai badan otonom jumlahnya hanya ribuan atau belasan ribu di Jatim tetapi program-program kita harus sangat kreatif," kata Mas'ud.
Modal itu, kata Mas'ud, harus dimanfaatkan dengan sebaik mungkin. Pengurus ISNU tidak perlu khawatir ketika bergerak dengan sedikit sumberdaya. "Menurut sejarah lompatan peradaban dunia, atau sebuah negara dimulai oleh kelompok kreatif yang menembus batas manfaat di luar dirinya" katanya.
Pengurus Cabang ISNU Kabupaten Mojokerto setelah dilantik oleh Ketua PW ISNU Jatim Prof Mas'ud Said.-FOTO: PW ISNU Jatim-
Apalagi, kata Mas'ud, ISNU beranggotakan para sarjana. Tentunya para sarjana ini memiliki kapasitas intelektual yang baik. Sehingga, dengan segala keterbatasan sumberdaya tetap bisa melakukan kerja-kerja organisasi yang kreatif. Ide-ide yang muncul tetap bisa direalisasikan dengan penuh kreatifitas.
"ISNU Jatim berisikan intelektual yang terdiri dari kalangan sarjana, magister, doktor, dan guru besar dengan profesi beragam dan kelimuan macam macam. Kita bentuk sistem jamiyah dg orkestra yang padu melalui ISNU" tambahnya.
BACA JUGA:Mas'ud Said Terpilih Kembali sebagai Ketua ISNU Jatim
BACA JUGA:Takbir! NU Care-LAZISNU Jatim Kumpulkan Donasi Palestina Rp 2,6 Miliar, Ini Rincian Tiap Kota
Ketua PW ISNU yang berhasil membentuk superteam dan memajukan cabang daerah daerah dan kampus itu menuturkan dan memberikan kata kunci perjuangan kepada audiens khususnya Pengurus Cabang ISNU yang baru dilantik agar tetap istiqomah dalam berbuat baik dan menjaga kepercayaan lewat karya nyata.
"Saya mengajak diri saya sendiri dan ISNU Mojokerto agar tetap istiqomah. Berbuat baik gampang. Tapi istiqomah untuk berbuat baik itu yang susah" jelasnya. (*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: