MAMA 2023: EXO dan Treasure Gagal Dapat Trofi, Fans: Kemenangan Kami Dirampok!

MAMA 2023: EXO dan Treasure Gagal Dapat Trofi, Fans: Kemenangan Kami Dirampok!

MAMA 2023: EXO dan Treasure gagal dapat trofi, fans: kemenangan kami dirampok! -YG Entertainment-

BACA JUGA: EXO-L Ngamuk! Chanyeol Diperlakukan Tak Adil, Fans Ramai-Ramai Hujat SM Entertainment

Sebelum voting dibuka, MAMA 2023 sudah menetapkan kriteria penilaian untuk Worldwide Fan’s Choice Awards. Ada dua jalur voting, yakni di aplikasi resmi MNet+, dan Spotify.

Hasil voting di aplikasi MNet+ mendapatkan porsi 70% dari penilaian. Sedangkan hasil pemilihan di Spotify hanya 30%. Voting dibuka selama 6-20 November 2023.

Nah, pada 19 November 2023, EXO dan Treasure ada di 10 besar. EXO di urutan nomor 9 dengan 12,78 poin. Sedangkan Treasure nomor 7 dengan 14,24 poin.


MAMA 2023: EXO dan Treasure gagal dapat trofi, fans: kemenangan kami dirampok! Foto: posisi voting pada 19 November 2023.-Soty Stats-

BACA JUGA: Kalahkan D.O EXO, Kim Seon Ho Jadi Aktor Terpopuler di Blue Dragon Film Awards 2023

Karena merasa posisinya tidak aman, Teume (sebutan fandom Treasure) dan EXO-L (sebutan penggemar EXO) bekerja keras melakukan voting. Untuk mengerek posisi idol masing-masing.

Upaya itu langsung berhasil. Beberapa saat sebelum voting ditutup, posisi mereka naik jauh. Treasure meroket ke posisi 3. Di bawah BTS dan Stray Kids. EXO naik ke posisi 6, di bawah NCT Dream dan Enhypen. Saat itu, Twice dan Ateez tidak masuk.


MAMA 2023: EXO dan Treasure gagal dapat trofi, fans: kemenangan kami dirampok! Foto: posisi voting pada 21 November 2023.-X K Awards Stats-

Namun, yang diumumkan di MAMA 2023 hari pertama tadi malam, hasil itu berubah total. Dalam ajang yang digelar di Tokyo Dome, Tokyo, Jepang itu, EXO dan Treasure tidak disebut. Digantikan Twice dan Ateez.

BACA JUGA: Buntut Gugatan EXO CBX, SM Entertainment Akhirnya Nongol

BACA JUGA: EXO Formasi Full Team Terlihat di Bandara Gimpo, Fans Heboh di Twitter

Prediksi dan perhitungan fans memang bisa saja salah. Karena itu, para penggemar menuntut agar pihak penyelenggara MAMA 2023 merilis hasil voting terakhir sebelum ditutup.

"Semua prediksi dan perhitungan fans untuk Worldwide Fans’ Choice Awards MAMA 2023 menunjukkan bahwa Treasure ada di jajaran Top 10," tulis seorang fans di Twitter, sembari melampirkan bukti-buktinya.

"Meskipun kami mendapatkan skor paling rendah di Spotify, kami mendapatkan angka yang tinggi dari aplikasi. Kalian tidak bisa menghapus fakta bahwa Treasure harusnya menang. Kami menuntut transparansi!" lanjutnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: berbagai sumber