Pilu di Pemakaman 4 Anak yang Dibunuh Ayah

Pilu di Pemakaman 4 Anak yang Dibunuh Ayah

Ilustrasi Devnisa Putri. Dia merasa pilu di pemakaman 4 anak yang dibunuh ayahnya alias Panca Darmansyah. Panca adalah suami Devnisa.-Maulana Pamuji Gusti-Harian Disway-

Mengharukan, pemakaman empat anak yang dibunuh ayah mereka, Panca Darmansyah, 40, di Depok, Minggu, 10 Desember 2023. Ibunda mereka, Devnisa Putri, 27, hadir. Dia dari RSUD Pasar Minggu dirawat akibat KDRT Panca. Devnisa nangis di kuburan, membawa boneka kodok hijau kesayangan si sulung.

MAMA ikhlaskan kepergian kalian, Nak…” ujar Devnisa, tersengal-sengal. Suaranya terdengar jelas oleh para pelayat. Semua perempuan di situ pun menangis ketika empat peti mati itu diturunkan satu-satu.

Pemakaman di TPU Perigi Bedahan, Sawangan, Depok, Jabar, pada Minggu, 10 Desember 2023, pukul 16.45 WIB.

BACA JUGA: Bunuh 4 Anak Sekaligus

Di sana ada empat liang berjajar. Empat peti mati putih tiba di lokasi dari RS Polri, R. Said Sukanto, Kramat Jati, Jakarta Timur. Seusai diotopsi. Mereka adalah VA, 6, perempuan; S, 5, perempuan; A, 3, laki-laki; dan AS, 1, laki-laki. 

Pemakaman secara Islam. Pakai peti karena jenazah sudah membusuk, pembunuhan terjadi seminggu lalu. 

Jenazah diturunkan ke liang satu-satu, mulai si sulung sampai terakhir si bungsu. Lalu, diuruk bersamaan. Para pelayat, termasuk banyak polisi dan polwan, menangis di sana.

BACA JUGA: Pembunuh Bayaran Rp 4,9 Juta di Pemalang

Kasatreskrim Polres Metro Jakarta Selatan AKBP Bintoro mengatakan,  ”Secara jujur, kami Polres Jakarta Selatan sangat berduka atas kejadian ini. Kami senantiasa akan mengusut tuntas peristiwa pidana ini.”

Saat pemakaman berlangsung, hujan lebat petir bertalu-talu. Ada tenda kecil, tepat di atas liang lahat. Tapi, para pelayat basah kuyup. Air mata mereka menyatu tersamarkan air hujan.

Bintoro menjelaskan, tersangka Panca merekam dengan video HP seluruh proses pembunuhan empat anaknya. Mulai sebelum, saat pembunuhan, sampai sesudah pembunuhan.

BACA JUGA: Pembunuhan Fitria Wulandari, Bagai Anjing Penjaga Bunuh Majikan

Minggu, 3 Desember 2023, mulai pukul 13.00 WIB, proses pembunuhan dimulai. Bintoro tidak mengungkap detail isi rekaman video dilengkapi suara itu. Juga, tidak beredar di medsos. Polisi mendapatkan rekaman itu dari laptop tersangka.

Lima orang (Panca dan empat anak) di dalam kamar yang dikunci. Pertama dibunuh adalah bayi AS (lelaki) usia setahun. Dipilih yang paling gampang. Caranya, hidung bayi dipencet, mulut dibekap dengan dua tangan Panca. Berontak ditindih. Dalam 15 menit begitu, si bayi bungsu diam. Mati. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: