Prabowo Hadiri Reuni Emas Akabri Magelang, Beri Pesan Ini Pada Taruna-Taruni

Prabowo Hadiri Reuni Emas Akabri Magelang, Beri Pesan Ini Pada Taruna-Taruni

Prabowo Subianto di hadapan taruna-taruni Akmil Magelang pada Rabu, 13 Desember 2023-Kemhan RI-

MAGELANG, HARIAN DISWAYMenteri Pertahanan RI Prabowo Subianto menghadiri acara reuni emas Angkatan Bersenjata Republik Indonesia (Akabri) tahun 1973 di MAGELANG, Jawa Tengah

Renuni tersebut bertajuk “Reuni Emas 50 Tahun Cadaka Dharma: Menguak Memori, Merajut Silaturahmi” yang digelar pada Rabu, 13 Desember 2023. 

Dalam sambutannya, Menhan Prabowo berpesan agar para Taruna dan Taruni Akmil dapat terus belajar serta berlatih selama berada di Akmil. 

Pria kelahiran Jakarta tahun 1951 tersebut menegaskan bahwa taruna-taruni tengah dipersiapkan untuk menjadi calon-calon pemimpin bangsa.

BACA JUGA:Boom! Survei Litbang Kompas: Prabowo-Gibran Unggul di Semua Kategori Usia, Disukai Gen Z dan Milenial

BACA JUGA:Jelang Debat Perdana, Prabowo Tetap Fokus Tugas Sebagai Menhan, Serahkan Pesawat Karya Anak Bangsa

“Para Taruna -Taruni harus mengerti benar bahwa harapan bangsa ada di pundak kalian,” katanya. 

Prabowo menegaskan, Para Taruna – Taruni ini adalah para ksatria yang dipilih dari seluruh rakyat Indonesia. “Para pemuda – pemudi yang terpilih atas kecerdasannya, fisiknya, kepribadiannya dan di lembah Tidar ini kalian akan digembleng dan dididik untuk memimpin, memimpin prajurit-prajurit kita,” tegas Menhan Prabowo.

Purnawirawan TNI-Polri yang tergabung dalam paguyuban “Cadaka Dharma” ini merupakan singkatan dari Catur Daya Eka Dharma, artinya 4 kekuatan (TNI AD, TNI AL, TNI AU dan Polri) untuk 1 dharma, yaitu untuk nusa, bangsa dan negara.

Reuni Emas 50 Tahun merupakan momen penting untuk menjalin silaturahmi di antara sesama alumni Akabri tahun 1973, agar keharmonisan tetap terjaga. Ini merupakan kesempatan untuk mempererat ikatan dengan para sahabat, membangun komunikasi yang baik, hingga ke generasi berikutnya.(*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: