Anies Baswedan Janji Bebaskan Aceh dari Kemiskinan: Perubahan Butuh Kewenangan
ANIES BASWEDAN janji bebaskan Aceh dari kemiskinan. Foto: Anies Baswedan hadiri peringatan Maulid Nabi Muhammad di Masjid Ba'alawi, Aceh Timur, 17 Desember 2023.-Kedeputian Media dan Komunikasi Timnas AMIN-
ACEH TIMUR, HARIAN DISWAY - Anies Baswedan berkampanye di Provinsi Aceh pada Minggu, 17 Desember 2023. Pada pagi, ia menghadiri peringatan Maulid Nabi dan Haul ke-3 Habib Muhammad bin Ahmad Al Athas di Masjid Ba'alawi, ACEH TIMUR.
"Sungguh bersyukur akhirnya bisa betemu kembali dengan masyarakat Aceh," kata Anies Baswedan.
Anies kagum dengan antusiasme masyarakat Aceh menyambut kedatangannya. Sambutan hangat itu membuatnya selalu datang ke provinsi paling barat Indonesia tersebut.
BACA JUGA:Anies dan Ganjar Ngebut, Prabowo Belum Cuti Lagi
BACA JUGA:Kunjungi Pekanbaru, Ini Janji Anies Baswedan Soal Minyak dan Pasar Tradisional
Salah satu bukti cinta masyarakat Aceh yang begitu besar padanya tercermin dalam kunjungan tersebut. Kedatangan Anies molor tiga jam. Karena ada kendala teknis di perjalanan. Namun, warga setempat setia menunggunya.
ANIES BASWEDAN janji bebaskan Aceh dari kemiskinan: perubahan butuh kewenangan.-Kedeputian Media dan Komunikasi Timnas AMIN-
"Kami bersyukur perjalanan yang cukup panjang bisa kami tempuh. Walaupun karena itu kami mohon maaf jika waktunya (kedatangannya) tidak sesuai dengan yang direncanakan," ujar mantan Mendikbud tersebut.
Capres nomor urut 1 itu memuji Aceh sebagai daerah yang memiliki kontribusi sangat besar untuk Indonesia. Baik di era perang merebut kemerdekaan, hingga selama masa pembangunan. Karena kekayaan alamnya yang melimpah.
BACA JUGA:Anies Kritik Demokrasi Tanpa Oposisi, Arifki Chaniago: NasDem dan PKB Masih Ikut Jokowi
Bayangkan saja. Ada setidaknya delapan pahlawan nasional yang berasal dari Aceh. Mulai dari Teuku Umar, Cut Nyak Dhien, Cut Meutia, hingga Teuku Cik Di Tiro.
Belum lagi kalau dirunut ke belakang, ke masa kerajaan. Aceh pernah dipimpin oleh Sultan Iskandar Muda. Yang berhasil membawa Kesultanan Aceh Darussalam menjadi salah satu kerajaan Islam terbesar di dunia.
Anies ingin meneruskan perjuangan para pahlawan tersebut. Karena memang provinsi tersebut memiliki catatan sejarah yang panjang.
ANIES BASWEDAN janji bebaskan Aceh dari kemiskinan: perubahan butuh kewenangan.-Kedeputian Media dan Komunikasi Timnas AMIN-
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: