Rekomendasi FIlm Natal: Love Actually, Film Bertabur Bintang yang Penuh Pesan Cinta

Rekomendasi FIlm Natal: Love Actually, Film Bertabur Bintang yang Penuh Pesan Cinta

REKOMENDASI tontonan Natal: Love Actually, film bertabur bintang yang penuh pesan cinta. -Canal+-

Oleh:

Retna Christa

wartawan Harian Disway 

HARIAN DISWAY - Bahkan 20 tahun setelah dirilis, Love Actually masih dianggap sebagai film yang wajib ditonton saat holiday season. Ber-setting Natal, dan mengisahkan cinta dalam berbagai sudut pandang. Kesederhanaannya tak pernah gagal menghadirkan kehangatan di ruang keluarga kita.

Love Actually bukanlah bagian dari franchise besar. Film besutan Richard Curtis ini tidak diadaptasi dari komik, novel, maupun puisi romantis. Juga tidak ada superhero-nya.

Memang, ia dipersenjatai dengan belasan aktor kelas A. Mulai dari Hugh Grant, Liam Neeson, Alan Rickman, Emma Thompson, hingga Rowan Atkinson. Namun, tidak ada yang menyangka ia bakal mencatat sukses besar.


REKOMENDASI tontonan Natal: Love Actually, film bertabur bintang yang penuh pesan cinta.-Canal+-

BACA JUGA:Violent Night: Tontonan Buat Anda yang Menginginkan Malam Natal Antimainstream

Dengan bujet USD 40 juta (sekitar 623,3 miliar), Love Actually mendapatkan pemasukan USD 246,8 juta. Atau setara dengan Rp 3,85 triliun. Dan masih begitu dicintai hingga kini.

Sebagai film Natal, level legendaris Love Actually hampir menyamai Home Alone. Kalau Home Alone aman buat seluruh keluarga, Love Actually khusus buat mama papa. Yang waktu film ini diputar di bioskop pada 2003—mungkin—masih berstatus pacaran. Hehehe

Sembilan Kisah

Love Actually terdiri dari sembilan fragmen. Tokoh-tokohnya saling terkait. Tapi kisahnya sama sekali tidak saling mempengaruhi. Meski tema tiap kisah berbeda, semuanya kuat dan notable. Dan tiap penonton pasti punya kisah favorit masing-masing.

BACA JUGA:Catat! Ini 7 Rekomendasi Drakor Pengisi Liburan Natal, Dari The Heirs sampai Reply 1988

Pasangan pertama adalah Karen (Emma Thompson) dan Harry (Alan Rickman). Keluarga bahagia itu dikaruniai dua anak. Namun, di belakang sang istri, Harry berselingkuh dengan sekretarisnya yang muda dan seksi, Mia (Heike Makatsch).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: