Sumur dan Matahari (9): Sarat Nasehat dalam Surat-Surat untuk Ananda
Sebelum prahara Foto keluarga saat cuti tahun 2015.-Dokumen Pribadi-
Jangankan kita, bahkan Nabi Muhammadpun tak luput dari upaya jeratan itu. Sebelum Islam, Kota Makkah dikuasai masyarakat Jahilliyah. Yaitu masyarakat yang belum mengetahui norma norma agama dan melakukan perbuatan perbuatan yang fasik, maksiat, dll.
Malam hari para pemuda pesta pora dan mabuk mabukan. Nabi ketika masih remaja juga ingin tahu kehingar bingaran malam. Namun setiap ia berencana memasuki dunia itu, Tuhan melindunginya dengan membuatnya mengantuk dan tertidur di jalan hingga pagi hari. Begitu seterusnya hingga dia selalu terhindar.
Nah itu adalah Nabi yang dikasihi Allah dan dipersiapkan untuk menjadi penuntun umat se dunia. Bagaimana dengan kita? Dengan jalan yang telah dibangun oleh Nabi SAW yaitu keyakinan dan syariat serta keimanan yang kita miliki, dengan doa yang selalu kita panjatkan dengan khusyuk insyaallah kita juga bisa menjadi kekasih Allah dan terhindar dari segala dosa. Amin YRA.
Jakarta, 12 Desember 2018
Salam Sayang dari Papa.
(Bersambung)
Masih ada surat lain yang juga sarat dengan nasehat. Ikuti edisi besok.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: