Hadirkan Artis Ibukota, Prabowo Temui Relawan di Batam

Hadirkan Artis Ibukota, Prabowo Temui Relawan di Batam

Capres Prabowo Subianto disambut relawan dan simpatisannya.--

HARIAN DISWAY - Calon Presiden Prabowo Subianto menemui relawan di Batam pada hari ini, Sabtu, 13 Januari 2024. Acara berlangsung di Sport Hall Temenggung Abdul Jamal, Kota Batam, Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) tersebut juga menghadirkan sejumlah artis ibukota. 

Berdasarkan jadwal, acara Prabowo Subianto bersama relawan mulai pukul 13.00. Untuk memobilisasi massa ke lokasi acara, para caleg sudah menyiapkan angkutan transportasi keberangkatan dan kepulangan. 

Angkutan transportasi bagi massa pendukung Prabowo Subianto di Batam tersebar di beberapa titik. Contohnya di Tanjungpiayu, warga bisa berkumpul di Bidaayu Trade Center untuk berangkat bersama ke lokasi acara.  

Sejumlah calon anggota legislatif (caleg) dan relawan juga menyiapkan angkutan transportasi khusus bagi masyarakat untuk meramaikan acara silaturahmi bersama Prabowo.  "Kami akan bekerja keras untuk ikut memenangkan Prabowo-Gibran menang satu putaran," kata Dian, salah seorang relawan di Sekupang. 

BACA JUGA:Mendapat Dukungan dari Nelayan se-Jawa, Prabowo Janji Perbaiki Hidup Nelayan

BACA JUGA:Khofifah Digadang-gadang Jadi Game Changer Kemenangan Prabowo-Gibran di Jatim

Juru Bicara Partai Gerindra Provinsi Kepulauan Riau (Kepri), Arifuddin Jalil mengatakan, temu relawan tersebut merupakan rangkaian kegiatan Prabowo ke sejumlah daerah di Indonesia. "Ini adalah kesempatan bagi masyarakat Kepri untuk bertemu langsung dengan beliau," ujarnya kepada wartawan. 

Tim Kampanye Daerah (TKD) Prabowo-Gibran Kepri mengundang masyarakat untuk hadir dalam acara silaturahmi antara relawan bersama Prabowo. 

Sebelumnya, Ketua Umum DPP Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Kaesang Pangarep juga hadir di Batam dalam rangka Kopi Darat Wilayah (Kopdarwil) bersama kader, pengurus, dan caleg dari PSI. PSI merupakan salah satu parpol yang mendukung Prabowo sebagai capres di Pilpres 2024. 

BACA JUGA:Prabowo: Saya Rival Jokowi 2 Kali, Tapi Tidak Saling Benci karena Cinta Bangsa Indonesia

BACA JUGA:Tanah Capres Prabowo Subianto, Pintar atau Goblok?

Dalam acara di Hotel Aston pada Senin, 8 Januari 2024, Kaesang berpesan kepada pengurus dan kader agar bekerja keras memenangkan Prabowo-Gibran satu putaran. "Saya berharap teman-teman PSI di sini (Kepri) bekerja keras untuk menyumbangkan suara nasional bagi Prabowo-Gibran," pesannya. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: