Viral di Kalangan Beauty Enthusiast, Ini 5 Rekomendasi untuk Make-up Natural Glam ala Old Money

Viral di Kalangan Beauty Enthusiast, Ini 5 Rekomendasi untuk Make-up Natural Glam ala Old Money

Tampil natural glam ala old money bisa didapatkan dengan mengikuti rekomendasi lip vinyl yang cocok untuk Anda terutama para beauty enthusiast. --Pinterest: GLAMOUR UK


Rekomendasi lip vinyl demi mendapatkan tampilan natural glam ala old money salah satunya Maybelline Superstay Vinyl Ink. --IG @maybelline

Salah satu keunggulan yang konsisten dimiliki Maybelline adalah warna yang pigmented. Seperti pada lip vinyl ini yang memang memiliki finish shiny pigmented yang transfer proof. 

Ketahanan yang dimiliki oleh lip vinyl Maybelline ini bisa sampai 16 jam. Selain itu, memiliki lebih dari 20 shade warna yang berani. Uniknya terdapat juga kandungan aloe vera di dalamnya sehingga terasa ringan dan tidak membuat bibir menjadi kering. 

Lip vinyl Maybelline ini dibanderol dengan harga Rp 135 ribu. Untuk hasil yang maksimal kocok kemasan selama 5 detik sebelum digunakan dan jangan mengatupkan bibir sebelum produk meresap sempurna. 

BACA JUGA: Penting Buat Perempuan! Ada Rekomendasi Daily Lip Tint yang Enggak Bikin Bibir Kering

4. Wardah Glasting Liquid Lip 


Rekomendasi lip vinyl demi mendapatkan tampilan natural glam ala old money salah satunya Wardah Glasting Liquid Lip. --IG @wardahbeauty
Memiliki finish plump glass yang transfer proof. Selain itu, lip vinyl Wardah ini juga memiliki ketahanan hingga 16 jam dan dilengkapi dengan ceramide yang dapat melembabkan bibir. 

Terdapat 6 shade pilihan yang cocok untuk skintone wanita Indonesia dengan harga Rp 79 ribu. Untuk hasil yang semakin sempurna kocok 5-10 kali kali dengan posisi produk terbalik dan jangan mengatupkan bibir hingga produk meresap sempurna. 

5. Make Over Powerstay Glazed Lock Lip Pigment


Rekomendasi lip vinyl demi mendapatkan tampilan natural glam ala old money salah satunya dengan Make Over Powerstay Glazed Lock Lip Pigment. --IG @makeoverid

Lip vinyl dari Make Over ini menawarkan ketahanan produk pemakaian selama 24 jam, tahan sepanjang hari tanpa crack baik di bibir kering. Memiliki finish plump glazy dengan tekstur ringan dan tidak lengket di bibir. 

Sesuai namanya, produk ini juga memiliki warna yang pigmented sehingga mampu menutupi area bibir gelap pada sekali swipe. Dengan harga Rp 149 ribu lip vinyl Make Over ini memiliki 12 pilihan warna yaitu warna nudes, vibrant, natural, dan bold.

BACA JUGA: Gagal Bikin Alis? Ikuti 7 Cara Mudah Membuat Alis Rapi dan Simetris Berikut!

Bagaimana nih beauty enthusiast, sudah semakin yakin untuk koleksi lip vinyl dari produk di atas kan. Kapan lagi make-up terlihat natural glam dengan lip vinyl yang tahan belasan jam sekaligus finish plump yang enggak bikin bibir kering. Pokoknya wajib deh punya semua warna!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: berbagai sumber