KTT Khusus ASEAN-Australia Resmi Berakhir, Jokowi Pulang ke Tanah Air

KTT Khusus ASEAN-Australia Resmi Berakhir, Jokowi Pulang ke Tanah Air

Keberangkatan Jokowi usai KTT ASEAN-Ausralia--Instagram Presiden Jokowi

HARIAN DISWAY - Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) ASEAN-Australia resmi berakhir pada Rabu, 6 Maret 2024.

Berakhirnya KTT sekaligus menutup agenda Presiden Joko Widodo (Jokowi) di negari kangguru tersebut.

Presiden Jokowi resmi bertolak ke Indonesia dihari yang sama pada pukul 16.15 waktu setempat dengan menggunakan Pesawat Kepresidenan melalui Bandara Melbourne Jet Base, Australia dan diperkirakan akan sampai pada malam hari di Pangkalan TNI AU Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur.

Beberapa petinggi Australia-Indonesia seperti Duta Besar Australia untuk Indonesia Penny Williams, Duta Besar Republik Indonesia di Canberra Siswo Pramono, serta Atase Pertahanan RI di Canberra Laksma TNI Yusliandi Ginting, turut mengantarkan Presiden Jokowi dan rombongan hingga lokasi keberangkatan.


Keberangkatan Presiden Jokowi ke Tanah Air pada Rabu, 6 Maret 2024 Menggunakan Pesawat Kepresidenan Melalui Bandara Melbourne Jet Base, Australia--Instagram Presiden Jokowi

BACA JUGA:Jokowi Hadiri KTT ASEAN-Australia, Bahas Isu Energi Hingga Palestina

Selama berada di Australia, orang nomor satu Indonesia tersebut turut bertemu dengan beberapa pimpinan negara guna memperlancar hubungan bilateral yang dimiliki Indonesia. 

“Saat pertemuan bersama Perdana Menteri Selandia Baru, Christopher Luxon, di Melbourne, Australia, Selasa, 5 Maret 2024, kami membahas berbagai isu strategis juga kerja sama berbagai bidang, khususnya ekonomi dan pembangunan, serta upaya memperkuat hubungan bilateral antara Indonesia dengan Selandia Baru,” tulis Presiden Jokowi melalui instagram pribadinya @jokowi.


Pertemuan Bilateral Indonesia dengan Selandia Baru--Instagram Presiden Jokowi

Tidak hanya itu, Presiden Jokowi juga bertemu dengan Perdana Menteri Kamboja, Hun Sen guna memperingati perayaan 65 tahun hubungan diplomatik antara Indonesia dengan Kamboja

BACA JUGA:KTT Iklim Dunia dan COP28 Tahun 2023: Mengatasi Dampak Perubahan Iklim sebagai Tanggung Jawab Bersama

“Saya pun berterima kasih atas dukungan Kamboja selama Keketuaan Indonesia di ASEAN tahun lalu,” Presiden Jokowi dalam keterangannya.


Pertemuan Bilateral Indonesia dengan Kamboja--Instagram Presiden Jokowi

Bahkan sebelum keberangkatannya, Presiden Jokowi menyempatkan diri untuk menghadiri jamuan makan siang oleh Gubernur Victoria Margaret Gardner AC. di kediamannya yang turut disambut juga oleh Perdana Menteri Australia Anthony Albanese.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: sekretariat kabinet