Kemenparekraf Dan KAI Sebar Diskon 30 Persen Tiket Kereta Api Untuk Wisatawan Selama Mudik Lebaran 2024
Menparekraf Sandiaga Uno menaiki kereta panoramik. Kemenparekraf bekerjasama dengan PT KAI wisata mengobral diskon paket wisata dengan kereta api selama libur lebaran-Kemenpare-
HARIAN DISWAY - Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif/Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf/Baparekraf) menjalin kerja sama dengan PT. Kereta Api Indonesia (KAI), Kereta Api Pariwisata (KA Wisata), dan asosiasi travel agent Indonesia (ASTINDO) untuk menyediakan tiket budling Kereta Api untuk Wisata.
Program Bundling Paket Wisata dengan Kereta Api ini khusus diberikan untuk libur lebaran tahun 2024.
Hal itu dipaparkan oleh Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif/Kepala Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf/Kabaparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno dalam The Weeklyn Brief With Sandiaga Uno di Jakarta pada Senin, 18 Maret 2024.
Dalam kesempatan tersebut, Direktur Komersial PT Kereta Api Indonesia Hadis Surya Palapa menerangkan, program ini masih memiliki dua program turunan, yakni Nyok Mudik ke Jakarte Aje dan Wisata Senin-Kamis.
Menparekraf Sandiaga Uno dan Direktur Komersial PT KAI Hadis Surya Palapa -Kemenparekraf-
BACA JUGA:Antisipasi 200 Juta Pemudik, KAI Daop 8 Siapkan 11 Kereta Tambahan
"Nyok Mudik ke Jakarte Aje" menyediakan paket wisata meliputi akomodasi, kuliner, dan objek wisata, dengan menyiapkan 20 jalur mudik menuju Jakarta.
Sedangkan program Wisata Senin-Kamis menyediakan tiket kereta api dengan diskon 30 persen untuk berbagai tujuan dengan keberangkatan pada hari Senin hingga Kamis, khususnya yang dipesan melalui travel agent yang memberlakukan service bundling untuk kereta api.
“Kita tawarkan (harga,Red) tiket promo sampai dengan 30 persen juga dan ini masa berlakunya sampai setelah lebaran, promonya hanya ada di Senin dan Kamis,” ujar Hadis.
BACA JUGA:Persiapan Mudik 2024, KAI Daop 8 Cek Lokomotif dan Beri Diskon 28 Perjalanan
Pada program Bundling Paket Wisata dengan Kereta Api ini, Kemenparekraf menetapkan target pergerakan wisatawan nusantara sebanyak 1,5 miliar wisatawan pada libur lebaran 2024.
"Presiden telah memberikan arahan terkait pelaksanaan program gerakan nasional Bangga Berwisata di Indonesia (BBWI) guna meningkatkan jumlah perjalanan wisatawan nusantara. Yang targetnya tahun ini mencapai 1,5 miliar pergerakan wisatawan nusantara," kata Sandiaga.
Direktur Pemasaran Pariwisata Nusantara Kemenparekraf Dwi Marhen Yono menyebut berdasarkan data dari Kementerian Perhubungan tahun 2022, terdapat sebanyak 85,5 juta orang yang akan mudik lebaran. Sedangkan pada tahun 2023, pemudik lebaran naik menjadi 123,8 juta orang, dan diperkirakan akan naik kembali pada tahun 2024 menjadi 193,6 juta pemudik.
BACA JUGA:Kemenhub Buka Pendaftaran Mudik Gratis Dengan Kapal Laut, Ini Link dan Syarat Pendaftarannya
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: