Hujan Terbesar Selama 75 Tahun, Penerbangan Dubai Terganggu Hingga Telan Korban Jiwa

Hujan Terbesar Selama 75 Tahun, Penerbangan Dubai Terganggu Hingga Telan Korban Jiwa

Banjir besar yang terjadi di Dubai pada 17 April 2024. Pada akhir Selasa, 16 April 2024 itu terpantau 142 mm hujan telah mengguyur selama 24 jam. --X @Dhabardos

Merespon peristiwa ini, Pusat Meteorologi Nasional UEA mendesak warga untuk melakukan segala tindakan pencegahan serta menjauh dari daerah terdampak banjir.

BACA JUGA: Lindungi Geisha, Jepang Larang Turis Memotret

Sejalan dengan itu, media resmi UEA memberitahukan pemberlakukan perpanjangan masa bekerja jarak jauh hingga Rabu 17 April 2024 mendatang. 

Perpanjangan ini diberlakukan untuk semua pegawai pemerintahan, kecuali pada pekerjaan yang membutuhkan kehadiran langsung di tempat kerja, dengan tetap memperhatikan kondisi cuaca. 

Pemerintah juga mengerahkan polisi dan tentara ke wilayah dengan dampak paling parah di provinsi Ash Sharqiyah Utara, untuk mengevakuasi warga keluar dari daerah terdampak banjir. (Hayu Anindya Azzahra) 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: