Kepala Bakesbangpol Jatim Dilantik Jadi PJ Bupati Madiun

Kepala Bakesbangpol Jatim Dilantik Jadi PJ Bupati Madiun

Wali Kota Madiun Periode 2019-2024 Maidi (kemeja hitam) memberikan buku memori jabatan kepada Pj Wali Kota Madiun Eddy Supriyanto (putih)-Boy Slamet -

SURABAYA, HARIAN DISWAY Eddy Supriyanto resmi menjadi penjabat (PJ) Wali Kota Madiun usai dilantik oleh PJ Gubernur Jawa Timur Adhy Karyono di Gedung Negara Grahadi pada Senin, 29 April 2024.

Pelantikan tersebut sesuai dengan Keputusan Kementerian Dalam Negeri Keputusan Menteri Dalam Negeri nomor 100.2.3/187 tahun 2024. Sebelumnya, Eddy merupakan Kepala Bakesbangpol Jatim.

Adapun rangkaian prosesi pelantikan telah diikuti Eddy. Mula dari pengambilan sumpah, penandatanganan SK, penyematan tanda jabatan, hingga penyerahan memori jabatan dari purna tugas Wali Kota Madiun.

"Saya, Penjabat Gubernur Jawa Timur  atas nama Presiden Republik Indonesia dengan resmi melantik saudara, Eddy Supriyanto sebagai penjabat Wali Kota Madiun. Saya percaya bahwa saudara akan melaksanakan tugas dengan sebaik-baiknya," ucap Adhy dalam prosesi pelantikan. 

BACA JUGA:Jaga Kondusifitas Pemilu 2024, Adhy Karyono Terima PWI Jatim Award 2024

Dalam sambutannya, Adhy berpesan kepada Eddy untuk melanjutkan roda pemerintahan Wali Kota Madiun dan Wakil Wali Kota Madiun Periode 2019-2024 Inda Raya Ayu.

"Membangun sinergi dengan seluruh forkopimda dan me-manage OPD di bawahnya. Minimal sama dengan apa yang dilakukan Pak Maidi," ujarnya.

Sebagaimana diketahui, seorang PJ ditunjuk untuk mengisi kekosongan masa jabatan di pemerintahan. Masa jabatan PJ kurang dari 1 tahun. 

Pada masa transisi ini, PJ mengemban beberapa tugas dari pimpinan kemendagri. Pertama, melanjutkan pembangunan daerah. Bila perlu mengoptimalkan pelayanan yang sudah ada.

Kemudian, menjelang Pilkada serentak. Seorang PJ juga bertugas untuk memfasilitasi penyelenggaraan pesta demokrasi lima tahunan itu. 

"Pj Wali Kota juga wajib menjaga netralitas ASN di wilayah Pemerintah Kota Madiun. Pak Eddy ini harus jadi tokoh dan pimpinan yang baik di lingkungan pemerintahan kota Madiun," tambah Adhy.

BACA JUGA:Kota Madiun Semakin Cantik Sejak Dipimpin Wali Kota Maidi

Maka dari itu, secara tidak langsung, seorang PJ merupakan jembatan pengantar. Jembatan antara purna Wali Kota dengan Wali Kota yang akan terpilih di Pilkada serentak November 2024 mendatang.

"Menjaga hubungan yang baik itu seni yang betul-betul butuh effort," ujarnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: