5 Fakta Film The Architecture of Love, Ada Tantangan Saat Syuting di New York
Ini 5 fakta film The Architecture of Love, ada tantangan saat syuting di New York. --Instagram @filmtaol
Ini 5 fakta film The Architecture of Love, dalami karakter arsitek dari Hamish Daud. --Instagram @hamishdw
Dalam proses penulisan The Architecture of Love, Ika Natassa sempat berdiskusi dengan aktor Hamish Daud. Selain menjadi aktor, suami Raisa itu memang memiliki latar belakang sebagai seorang arsitek yang berpraktik di Saka Design Group.
"Saat saya mencoba merangkai karakter seorang arsitek yang menjadi salah satu tokoh utama dalam buku, saya merasa perlu untuk lebih memahami pemikiran seorang arsitek dalam menjalani proyeknya, terutama ketika berinteraksi dengan kliennya," ungkap Ika Natassa.
"Saya beruntung bisa berdiskusi dengan Hamish. Dan ia dengan baik hati berbagi wawasannya tentang hal-hal tersebut," lanjut penulis berusia 46 tahun tersebut.
Buku The Architecture of Love tidak hanya menggali dalam hubungan cinta antara tokoh utamanya. Tetapi juga menyelami aspek-aspek dunia arsitektur yang menjadi bagian penting dari alur cerita.
BACA JUGA:Sinopsis Tuhan, Izinkan Aku Berdosa, Film Tentang Pelecehan Seksual di Pesantren yang Tayang 22 Mei
3. Angkat Isu Kesehatan Mental
Ini 5 fakta film The Architecture of Love, angkat isu kesehatan mental. --IMDb
Dalam film The Architecture of Love, tidak hanya kisah romansa yang disuguhkan. Ika Natassa juga menyentuh tema kehilangan dan kesehatan mental. Setiap pemeran dalam film ini memiliki pandangan dan kesan yang berbeda terkait dengan konflik yang diangkat.
Nicholas Saputra mengungkapkan bahwa film ini menyoroti tema kesehatan mental pasca kehilangan seseorang yang sangat dicintai. Baginya, kehilangan adalah bagian tak terpisahkan dari kehidupan yang harus dijalani dengan penuh kesabaran.
Sementara itu, Putri Marino beranggapan bahwa kehilangan adalah pengalaman yang berat dan tak menyenangkan bagi siapapun. Dia menekankan, setiap orang memiliki cara yang berbeda dalam mengatasi kehilangan dan trauma yang mereka alami.
"Ada yang mungkin bisa pulih dalam waktu singkat, tetapi ada juga yang membutuhkan waktu yang lebih lama, bahkan bertahun-tahun, untuk menyembuhkan luka dan melalui prosesnya," ucapnya.
BACA JUGA:Sinopsis Badarawuhi di Desa Penari, Film Asal Usul Ratu Ular yang Tayang Mulai Hari Ini
BACA JUGA:Tayang Hari Ini! Ryan Gosling Jadi Stuntman Keren di The Fall Guy, Berikut Sinopsisnya
4. Syuting di New York
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: berbagai sumber