Mantapkan Materi Organisasi dan Leadership Buat Semifinalis Koko Cici Jatim 2024, Begini Pesan Hana Natalia

Mantapkan Materi Organisasi dan Leadership Buat Semifinalis Koko Cici Jatim 2024, Begini Pesan Hana Natalia

Hana Natalia, pemateri kelas Organisasi dan Leadership untuk Koci Jatim 2024 yang digelar pada 6 Mei 2024. --Koci Jatim 2024

HARIAN DISWAY - Kelas kedua untuk para semifinalis Koko Cici (Koci) Jatim 2024 menghadirkan pebisnis Hana Natalia. Dijabarkannya berbagai hal tentang organisasi dan leadership. Plus segudang pengalamannya sekaligus memotivasi mereka.

Seperti apa organisasi yang baik, bagaimana menjalankannya, apa saja tipe-tipe kepemimpinan? Hana menjelaskannya panjang-lebar dalam kelas yang berlangsung pada Senin, 6 Mei 2024 melalui aplikasi Zoom. 

Tentang berorganisasi yang baik, ada video animasi yang ia putar. Tampak sekelompok pinguin berdiri di atas potongan es yang mengapung di tengah laut. Pinguin-pinguin itu mendapati seekor hiu yang datang dari arah kanan. Hendak memangsa. 

BACA JUGA: Ayo Daftar! Surabaya Tourism Award 2024, Banyak Hal Baru tentang Kategorisasi dan Sistem Penilaian

Seketika kelompok tersebut secara kompak bergerak ke kiri. Karena titik berat seluruhnya ada di kiri, maka ujung kanan es mencuat ke atas. Hingga menabrak moncong hiu. Para pinguin itu selamat.

Juga video animasi tentang kawanan semut yang hendak dihisap oleh seekor tapir. Semut-semut itu kompak berkerumun. Membentuk lingkaran yang ukurannya lebih besar dari mulut tapir. Selamatlah mereka dari predator.

"Orang-orang yang berada di dalam organisasi seharusnya seperti itu. Bersama-sama membangun, bahu-membahu demi kemajuan semua. Tekan ego dan rasa ingin menang sendiri," ujarnya. 

BACA JUGA: 13 Koko, 15 Cici, Semifinalis Koko Cici Jatim 2024 Terpilih!

Demi memotivasi para peserta Koci Jatim 2024, Hana menyarankan aktif dalam organisasi seperti Koci agar dapat mengasah skill. Sebagai jembatan untuk berinteraksi dengan banyak orang, berbagai organisasi, berjejaring.


Para semifinalis Koci Jatim 2024, peserta kelas Organisasi dan Leadership yang disampaikan oleh Hana Natalia. --Koci Jatim 2024 

Hana lalu melontarkan pertanyaan tentang alasan keikutsertaan Koci pada para peserta. Hendri Wijaya, salah seorang Koko, menyebut bahwa ia ingin mengembangkan leadership.

"Mengurus organisasi adalah passion saya. Saya pernah terlibat dalam sebuah organisasi untuk membuat sebuah acara. Ikut Koci adalah zona baru bagi saya untuk bisa lebih berkembang lagi," katanya.

BACA JUGA: 34 Peserta Ikuti Audisi Koko Cici Jatim 2024 di Harian Disway

Hana memberi tahu bahwa di dalam organisasi kerap terdapat masalah. Nobody perfect dalam organisasi. Tidak ada seorang anggota pun yang sempurna. Maka, mengatasi masalah dalam organisasi dapat dilakukan melalui beberapa tahapan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: