5 Drakor yang Dibintangi Suho EXO, Terbaru Ada Missing Crown Prince
5 Drama Korea yang dibintangi oleh Suho EXO. --MBN
HARIAN DISWAY - Kim Jun Myeon atau yang lebih dikenal dengan Suho EXO berulang tahun ke-33 pada 22 Mei 2024. Dalam perjalanan kariernya, Suho dikenal sebagai idol K-pop yang juga memiliki bakat akting.
Suho memulai debut layar lebarnya pada 2016. Ia tampil dalam film independen berjudul One Way Trip, yang tayang perdana di Festival Film Internasional Busan ke-20.
Sejak saat itu, Suho semakin laris di dunia drakor dan film. Hingga kini, ia sudah membintangi 5 film (dua di antaranya sebagai pemeran utama), dan 7 drakor. Dalam empat judul di antaranya, Suho membawakan peran utama.
BACA JUGA:Happy Suho Day! Intip Profil dan Perjalanan Karier Leader EXO yang Berulang Tahun ke-33
Penasaran dengan skill akting sang leader EXO? Simak 5 karya akting terbaik Suho dalam film dan drakor berikut ini.
1. The Universe’s Star (2017)
5 Drama Korea yang dibintangi oleh Suho EXO, The Universe's Star (2017). --IniKpop
Di drama ini, Suho memerankan karakter Woo Joo, seorang penyanyi berbakat. Ia dikisahkan bertemu dengan Byul, malaikat kematian (yang diperankan oleh Ji Woo) yang bertugas untuk menjemput jiwa yang sudah meninggal untuk ke akhirat.
Namun, saat giliran Wo Joo, penyanyi favorit Byul tiba, ia berusaha untuk mengubah takdir tersebut. Sang malaikat maut malah berupaya menyelematkan Woo Joo. Dan di tengah upaya itu, keduanya saling jatuh cinta.
Sebagai seorang idol, Suho sangat cocok membawakan peran Woo Joo. Ia begitu menjiwai peran sebagai penyanyi terkenal yang tiba-tiba dekat dengan seorang gadis misterius. Chemistry antara Suho dan Ji Woo juga lumayan meyakinkan.
BACA JUGA:Cute! Suho Kolaborasi dengan Wendy Red Velvet Berburu Keju Raksasa di MV Cheese
2. Rich Man (2018)
5 Drama Korea yang dibintangi oleh Suho EXO, Rich Man (2018). --The Korean Lass
Drama Rich Man diadaptasi dari serial drama Jepang populer berjudul Rich Man, Poor Woman. Drakor ini mengisahkan tentang Suho yang berperan sebagai Lee Yoo Chan, seorang CEO perusahaan IT bernama Next In. Ia mengalami gangguan emosi sosial.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: berbagai sumber