Lolos ke Puncak Malaysia Masters 2024, Rinov/Tari Capai Final Ketiganya Tahun Ini

Lolos ke Puncak Malaysia Masters 2024, Rinov/Tari Capai Final Ketiganya Tahun Ini

Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari mencapai final Malaysia Masters 2024 usai mengalahkan Mathias Christiansen/Alexandra Boje-PBSI-

HARIAN DISWAY – Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari mencapai final ketiganya pada tahun ini.

Mereka memastikan diri lolos ke babak puncak Malaysia Masters 2024. Ini menjadi final turnamen level Super 500 kedua bagi Rinov/Tari.

“Bersyukur bisa menang dan ke final. Ini final kedua kami di Malaysia. Dengan kemenangan ini, kami sebenarnya tidak mau puas sampai di sini saja. Kami ingin tampil lebih bagus lagi di final besok,” kata Rinov dalam keterangan resminya pada Sabtu, 25 Mei 2024.

Prestasi yang sama pernah mereka torehkan pada Malaysia Masters 2022. Tetapi pada edisi tersebut, Rinov/Tari harus mengakui keunggulan Zheng Siwei/Huang Yaqiong 21-17, 21-12.

Pada dua final sebelumnya pada tahun 2024, Rinov/Tari berhasil merebut satu gelar di Madrid Spain Masters 2024. Mereka juga menjadi finalis di Orleans Masters 2024.

Dalam babak final Malaysia Masters 2024, Rinov/Tari menjadi satu-satunya wakil Indonesia.

BACA JUGA:Malaysia Masters 2024: Putri KW ke Perempat Final Setelah Taklukkan Juara Dunia, Ini Rahasianya

BACA JUGA:Marcus/Kevin Belum Pasti Hadiri Farewell di Indonesia Open 2024, Ini Penjelasan PBSI

Mereka akan menghadapi wakil tuan rumah, Goh Soon Huat/Lai Shevon Jemie pada Minggu, 26 Mei 2024 di Axiata Arena, Kuala Lumpur.

Babak final ini menjadi pertemuan ketujuh Rinov/Tari melawan pasangan ranking 18 dunia tersebut.

Goh/Lai memang berada tiga strip di bawah Rinov/Tari. Tetapi dari hasil pertemuan sebelumnya, mereka unggul dalam lima pertandingan.

Bahkan pada dua pertemuan terakhir, Goh/Lai menumbangkan Rinov/Tari.

Kemenangan tersebut terjadi di Hongkong Open 2023 dan Kejuaraan Asia 2023. Sedangkan kemenangan terakhir Rinov/Tari terjadi pada penyisihan grup BWF World Tour Finals 2022.

Rinov/Tari mengakui melawan wakil tuan rumah di babak final Malaysia Masters 2024 tidak akan mudah.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: