Bertambah Lagi, Khofifah-Emil Resmi Kantongi Dukungan dari PSI di Pilgub Jatim 2024

Bertambah Lagi, Khofifah-Emil Resmi Kantongi Dukungan dari PSI di Pilgub Jatim 2024

Ketua Umum DPP Partai Solidaritas Indonesia (PSI) menyerahkan surat rekomendasi sepaket untuk pasangan Khofifah-Emil di Pilgub Jatim 2024.-Instagram.com/psi_id-

SURABAYA, HARIAN DISWAY - Posisi Khofifah Indar Parawansa dan Emil Elestianto Dardak semakin kukuh di bursa  Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jatim 2024. 

Setelah Partai Demokrat, Golkar, PPP, Perindo, dan PAN. Kini, giliran dukungan dari Partai Solidaritas Indonesia (PSI) yang juga memberikan rekomendasi sepaket untuk Khofifah-Emil.

"Hari ini PSI resmi mengeluarkan surat rekomendasi untuk Bu Khofifah dan Mas Emil Dardak untuk Pilgub Jawa Timur," ujar Ketua Umum DPP PDI Kaesang Pangarep di Jakarta, Selasa, 4 Juni 2024.

BACA JUGA:Tanpa Mahar Politik, PAN Kembali Restui Khofifah-Emil di Pilgub Jatim 2024

Lebih lanjut, putra bungsu Presiden Joko Widodo itu  mengatakan bahwa Jawa Timur adalah salah satu daerah yang krusial buat partai berlambang mawar putih tersebut. 

“Selanjutnya saya berharap Bu Khofifah dan Mas Emil bisa terus bersinergi dengan transisi pemerintahan pusat, dari Pak Jokowi ke Pak Prabowo sebagai presiden terpilih,” tambahnya.


Ketua Umum DPP PSI Kaesang Pangerap memberikan rekomendasi sepaket untuk Khofifah-Emil di Pilgub Jatim 2024.-Instagram.com/psi_id-

Sementara itu, Khofifah Indar Parawansa yang hadir di lokasi, menyambut baik dukungan yang diberikan oleh PSI.

"Saya dan Mas Emil menyampaikan terima kasih kepada Mas Kaesang Pangarep," ujar Ketum PP Muslimat NU itu.

BACA JUGA:Susul Golkar, PPP Jatim Resmi Dukung Khofifah-Emil di Pilgub Jatim 2024

Senada, Emil juga mengucapkan terima kasih kepada PSI. Ia yakin bahwa semangat muda di dalam PSI masih tetap terjaga. Apalagi, PSI baru saja pecah telur meraih satu kursi di DPRD Jawa Timur.

"Insya Allah akan jadi sebuah sinergi yang sangat baik. Bersama PSI, pasti kita akan mendapatkan lebih banyak masukan,” tandas mantan Bupati Trenggalek itu.

Sebagai informasi, Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jawa Timur akan dilaksanakan pada 27 November 2024. Hingga saat ini, Khofifah-Emil masih menjadi satu-satunya bakal pasangan yang sudah mendeklarasikan diri.(*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: