Naik Haji Bersama Mabruro (5): Miqat di Masjid Aisyah untuk Umrah Kedua
SESI pembekalan ibadah rutin para jamaah haji khusus Mabruro Tour & Travel di Hotel Al Maqam Makkah.-Mabruro for Harian Disway-
BACA JUGA:Naik Haji Bersama Mabruro (3): Khidmat Ikuti Pembekalan Ibadah
BACA JUGA:Naik Haji Bersama Mabruro (2): Naik Bus Eksekutif ke Mekkah, Jalani Umrah Sunnah Pertama
Peristiwa yang berlangsung pada 9 Hijriyah itu menjadi dasar Tan’im sebagai tempat miqat. Inilah yang menjadi alasan mengapa masjid di situ disebut sebagai Masjid Aisyah.
Semua jamaah langsung mendirikan salat tahiyatul masjid dan dhuha. Lalu membaca niat umrah sunnah. Selain itu, mereka juga diedukasi soal tata cara badal umrah, yakni untuk menggantikan orang lain untuk umrah.
“Ada yang mengumrahkan keluarga, tetangga, atau sahabat-sahabatnya. Tadi diberi penjelasan sama pembimbing bagaimana bacaan doa dan pelaksanaannya,” tutur Iwan. Setelah itu, perjalanan dilanjutkan menuju Masjidilharam. Jaraknya juga cuma 6,1 kilometer dengan waktu tempuh sekitar 15 menit.
JAMAAH haji khusus Mabruro melaksanakan sa'i bersama-sama.-Mabruro for Harian Disway-
Direktur Mabruro Tour & Travel Firda Lailia mengatakan, para jamaah haji khusus Mabruro selalu diajak bermiqat di Masjid Aisyah. Sebab, memang menjadi salah satu tempat miqat favorit jamaah haji Indonesia.
“Alhamdulillah, sebelum dzuhur sudah selesai thawaf dan sa’i. Nunggu 15 menit salat dzuhur, setelah itu langsung ke hotel,” ujarnya saat dihubungi, kemarin. Para jamaah diberi waktu untuk istirahat total dan ibadah mandiri selama di hotel. Begitu pula untuk kegiatan hari ini.
Besok, mereka ada program khusus ke Masjidilharam. Berangkat selepas ashar dan bisa salat Maghrib dan Isya’ berjamaah di sana. “Sejauh ini jadwalnya seperti itu. Alhamdulillah semuanya lancar, semoga diberi kesehatan untuk semua jamaah sampai akhir program nanti. Aamiin,” tandas Firda. (*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: