Infeksi Musiman, Cegah dengan 5 Makanan Ini!
Infeksi musiman, cegah dengan 5 makanan ini! Bawang putih digunakan sebagai bahan pengobatan karena khasiatnya. Mampu mencegah infeksi musiman juga.-jcomp-freepik.com
BACA JUGA:Awas, Makanan Cepat Saji Tingkatkan Risiko Kematian Akibat Pernapasan Kronis
Brokoli
Brokoli merupakan pembangkit tenaga nutrisi tubuh. Di dalamnya mengandung Brokoli vitamin A, C, dan E, serta serat dan antioksidan.
Brokoli juga mengandung sulforaphane, senyawa yang dikenal karena sifat anti-inflamasi dan meningkatkan kekebalan tubuh. Berfungsi pula sebagai mekanisme pertahanan alami tubuh terhadap infeksi dan penyakit.
Bawang putih
Infeksi musiman, cegah dengan 5 makanan ini! Brokoli mengandung anti-inflamasi untuk memperkuat kekebalan tubuh.-jcomp-freepik.com
Bawang putih telah dimanfaatkan sebagai bahan pengobatan karena khasiatnya selama berabad-abad. Bawang putih mengandung senyawa seperti allicin, yang memiliki efek antimikroba dan meningkatkan kekebalan tubuh.
Mengonsumsi bawang putih secara rutin dapat membantu mengurangi gejala pilek dan flu. Tambahkan bawang putih segar ke dalam sup, saus, dan tumis untuk mendapatkan manfaatnya dalam meningkatkan kekebalan tubuh.
BACA JUGA: 5 Rekomendasi Makanan Penyeimbang Lemak Selama Lebaran
Asparagus
Asparagus kerap dikonsumsi bagi mereka yang menjalankan program diet. Sayuran itu kaya akan vitamin A, C, dan K, serta folat dan serat. Nutrisi di dalamnya membantu mendukung sistem kekebalan tubuh yang sehat dan menunjang kesehatan.
Asparagus juga mengandung serat prebiotik yang memberi nutrisi pada bakteri baik di usus, yang berperan penting dalam menunjang fungsi kekebalan tubuh. (Guruh Dimas Nugraha)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: indiatvnews.com