Enam Bacakada Sidoarjo Ikuti UKK di DPP PKB

Enam Bacakada Sidoarjo Ikuti UKK di DPP PKB

Ilustrasi Pilkada serentak 2024.--

SIDOARJO, HARIAN DISWAY - Babak selanjutnya dimulai. Partai Kebangkitan Bangsa melakukan uji kelayakan dan kepatutan (UKK) kepada enam orang yang mendaftar sebagai bakal calon kepala daerah yang mendaftar ke partai tersebut.

UKK itu dilakukan di kantor DPP PKB, Jalan Raden Saleh, nomor 9, Jakarta Pusat, Jumat 14 Juni 2024. Keenam orang tadi diantaranya: Subandi, Usman, Ahmad Amir Aslichin, Fandi Utomo, Sugiono Adi Salam, dan M Shofi

Ketua Desk Pilkada DPC PKB Sidoarjo Abdillah Nasih mengatakan, UKK ini menjadi salah persyaratan yang harus dilalui bakal calon bupati yang mendaftar ke PKB. Dari hasil itu juga, menjadi dasar DPP PKB memberikan rekomendasi untuk diusung oleh partai.

BACA JUGA: Subandi: Siap Kerja Siapa pun yang Diusung PKB di Pilkada Sidoarjo

Dalam tes itu , PKB akan menguji kapabilitas, loyalitas, elektabilitas serta kerja elektoral yang dilakukan oleh bakal calon. “Jadi, kalau informasi selama ini beredar bahwa rekom sudah turun ke salah satu bacakada itu info tidak benar,” katanya, Jumat 14 Juni 2024.

Pengurus DPC PKB Sidoarjo pun sudah mengirimkan undangan UKK ini kepada setiap bakal calon. Yakni kepada enam orang yang namanya sudah terdaftar dalam sicakada.pkb.id.

Saat ini, semua bakal calon kepala daerah yang mendaftar ke PKB memiliki peluang  yang sama untuk mendapatkan rekomendasi tersebut. “DPC dan DPW saat ini sedang melakukan survei internal untuk mengetahui kerja-kerja elektoral semua bacakada,” ungkapnya.

BACA JUGA: Nasdem Sidoarjo Tetap Jagokan Subandi

Beberapa waktu lalu, sempat beredar isu bahwa DPP PKB ingin memberikan rekom kepada Ahmad Amir Aslichin. Informasi itu pun sempat dibenarkan oleh Ketua DPC PKB Sidoarjo Subandi. "Itu kan di DPP. Kami di DPC belum pernah mendengar informasi itu," kata Subandi.

Subandi menegaskan, di internal PKB Sidoarjo sampai saat ini tetap solid. Bahkan, sebagai pimpinan tertinggi di DPC PKB Sidoarjo, ia siap bekerja untuk memenangkan siapapun tokoh yang akan diusung oleh partai nantinya.

Walau demikian, Plt Bupati Sidoarjo ini terus membangun komunikasi lintas partai. Targetnya, ia bisa mendapatkan surat rekomendasi itu dari partai lain. Sampai saat ini, Subandi sudah menetapkan hati akan berpasangan dengan Mimik Idayana di Pilbup Sidoarjo, November 2024 nanti.

Sementara, beberapa bakal calon lain juga sudah memasangkan baliho di ruas-ruas jalan di Sidoarjo. Sampai saat ini, selain Subandi, spanduk dan banner yang sudah terpasang di sisi jalan di antaranya: Usman dan Ahmad Amir Aslichin. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: