Hari Kedua di Mina, Jemaah Haji Melakukan Lontar Jumrah Ula, Wustha, dan Aqabah

Hari Kedua di Mina, Jemaah Haji Melakukan Lontar Jumrah Ula, Wustha, dan Aqabah

Jemaah Haji melakukan prosesi lempar Jumroh di Mina pada hari kedua tanggal 11 Zulhijah 1445 H-Kemenag-

Selama di Mina, Widi menyampaikan, jemaah agar fokus melakukan aktivitas ibadah dengan memperbanyak zikir, mengingat dan mendekat kepada Allah, mengagungkan Asma Allah, baik dengan bertakbir, membaca Al-Qur’an, kalimat tauhid, dan wirid-wirid lainnya. 

BACA JUGA:Naik Haji Bersama Mabruro (11): Mental dan Fisik Kuat, Bisa Tenang Wukuf di Arafah

Selingi zikir dengan berdoa kepada Allah, karena Mina termasuk tempat mustajab.  Langitkan doa-doa dan harapan terbaik bagi pribadi, keluarga dan untuk bangsa kita tercinta,” tuturnya.

“Bila tidak ada keperluan mendesak, jemaah sebaiknya tetap berada di tenda. Upayakan memakai masker selama di luar tenda, mengingat kawasan Mina yang padat dan berdebu. Kenali dengan baik identitas dan jalur menuju tenda masing-masing agar tidak tersesat,” pungkas dia. 

Hingga hari ini, tercatat jemaah haji reguler yang wafat di Tanah Suci berjumlah 120 orang dengan rincian; wafat di Bandara 3 orang, di Madinah 18 orang, di Makkah 87 orang dan di Arafah 9 orang. Jemaah haji khusus yang wafat berjumlah 8 orang.(*) 

 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: