Usai Dapatkan Ian Maatsen dari Chelsea, Aston Villa Bidik Pemain Juventus dan...

Usai Dapatkan Ian Maatsen dari Chelsea, Aston Villa Bidik Pemain Juventus dan...

Selebrasi Ian Maatsen usai mencetak gol ke gawang Darmstadt.--Instagram @maatsen_

HARIAN DISWAY - Aston Villa sepakat dengan Chelsea untuk mendatangkan bek kiri Ian Maatsen. Villa akan membayar sekitar 37,5 juta poundsterling (Rp 786 miliar) untuk pemain berusia 22 tahun itu, dengan kemungkinan tambahan biaya lainnya.

Ian Maatsen akan menandatangani kontrak selama enam tahun di Villa Park. Saat ini, negosiasi mengenai persyaratan pribadi sedang berlangsung dan hasilnya positif.

Maatsen memilih Villa karena dijanjikan bisa tampil di Liga Champions musim depan, setelah mencapai final bersama Borussia Dortmund pada musim lalu.

Chelsea sebenarnya sempat mendiskusikan kemungkinan memasukkan striker Villa, Jhon Duran, sebagai bagian dari kesepakatan pertukaran, namun akhirnya memutuskan untuk menjual Maatsen secara terpisah.

Saat ini, Maatsen bersama tim nasional Belanda di Jerman untuk Euro 2024. Mereka akan menghadapi Prancis pada Sabtu, 22 Juni 2024 di Leipzig, sehingga Maatsen belum menandatangani kontrak atau menyelesaikan tes medis di Midlands.

BACA JUGA:Lika-Liku Ian Maatsen: Bek Timnas Belanda Keturunan Jawa-Suriname yang Batal Dinaturalisasi Indonesia

BACA JUGA:Chelsea Siap Gelontorkan Dana Fantastis untuk Gaet Jhon Duran dari Aston Villa, Nilainya...

Chelsea bisa menegosiasikan harga yang lebih tinggi karena klausul pelepasan Maatsen sebesar 35 juta poundsterling ( Rp 733 miliar rupiah) telah berakhir awal pekan ini.

Borussia Dortmund juga tertarik membeli Maatsen secara permanen setelah masa peminjamannya yang sukses musim lalu, namun tawaran mereka tidak memenuhi klausul pelepasan asli.

Selama di Dortmund, Maatsen tampil dalam 16 pertandingan Bundesliga dan mencetak dua gol. Ia juga bermain di setiap pertandingan babak sistem gugur Liga Champions, mencetak satu gol.

Selain itu, Aston Villa juga ingin mengontrak striker Everton, Lewis Dobbin. Villa mengajukan tawaran untuk pemain berusia 21 tahun ini, yang musim lalu bermain 12 kali di Premier League dan mencetak satu gol. 

Everton juga menunjukkan minat untuk merekrut gelandang berusia 20 tahun, Tim Iroegbunam, dari Aston Villa. Sementara itu, Villa juga sedang dalam pembicaraan dengan Juventus mengenai potensi transfer Douglas Luiz. 

Mendatangkan Ian Maatsen kemungkinan besar akan membuat salah satu dari Alex Moreno atau Lucas Digne meninggalkan Aston Villa.

Ian Maatsen diharapkan memberikan pengaruh positif untuk tim Unai Emery. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: berbagai sumber