Orang Terkenal Menyalip Kader Parpol yang Kompeten dalam Kontestasi Pilkada

Orang Terkenal  Menyalip Kader Parpol yang Kompeten dalam Kontestasi Pilkada

ILUSTRASI orang terkenal menyalip kader parpol yang kompeten dalam kontestasi pilkada.-Maulana Pamuji Gusti-Harian Disway-

Uang mahar politik nyata-nyata menjadi biang kerok munculnya praktik politik rente yang mendekatkan parpol pada politik korupsi dan kolusi. Parpol pun perlu secara tegas mengatur masalah penggalangan dana dari kader parpol. Kader bukanlah sapi perah parpol dengan label uji loyalitas seperti yang selama ini terjadi.

Terakhir, alih-alih mencari kandidat yang dianggap sudah ”jadi” untuk diusung dalam kontestasi politik, sebaiknya proses kaderisasi parpollah yang diperkuat. Parpol seharusnya menjadi salah satu sekolah politik yang penting, melahirkan pemimpin terbaik bagi bangsa ini. 

Bahkan, parpol perlu mendesain kurikulum pendidikan kader dan mensyaratkan mereka mengantongi sertifikat pelatihan kader secara berjenjang yang memenuhi syarat kader terlibat lebih jauh dalam proses pengembangan organisasi parpol maupun kontestasi politik. (*)


Yayan Sakti Suryandaru, dosen Departemen Ilmu Komunikasi, Universitas Airlangga, Surabaya.--

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: