Swiss-Belhotel Pertemukan Generasi Muda dengan Para Veteran Dalam CSR Menyambut Hari Kemerdekaan

Swiss-Belhotel Pertemukan Generasi Muda dengan Para Veteran Dalam CSR Menyambut Hari Kemerdekaan

Moment apresiasi kepada veteran dalam puncak acara CSR bertemakan "Merajut Semangat Kemerdekaan"-Noviana (Magang Harian Disway)-

HARIAN DISWAY - Swiss Belhotel Internasional menyelenggarakan kegiatan Corporate Social Resposibility (CSR) pada Sabtu 10 Agustus 2024.

Acara yang dipusatkan di Kota Surabata tersebut digelar dalam rangka memperingati HUT Kemerdekaan Republik Indonesia ke-79.

Kegiatan (CSR) ini mengangkat tema "Merajut Semangat Kemerdekaan".

Acara tersebut semakin memberi kesan yang berbeda, saat rangkaian acara sengaja dibuat dengan mengkolaborasikan generasi muda dan veteran. 

Hal itu bertujuan untuk mempererat kembali hubungan antar generasi melalui edukasi tentang nilai sejarah, sekaligus mengapresiasi dengan memberi penghargaan pada veteran yang telah memperjuangkan kemerdekaan Indonesia.

Sesuai dengan apa yang sebelumnya dijelaskan terkait kolaborasi generasi mudan dan veteran, pada acara ini generasi muda langsung dihadiri oleh anak-anak UPTD Kampung Anak Negeri dan Legiun Veteran Republik Indonesia.

BACA JUGA:Persiapan Upacara HUT RI ke-79 Dikebut Siang-Malam, Polda Kaltim Amankan Akses Utama Menuju Plaza Seremoni

Kegiatan tersebut dibuka dengan sambutan hangat oleh Bernie mascot Swiss-Belhotel Internasional untuk menyambut anak-anak.

Kemudian dilanjut dengan berkeliling mengunjungi beberapa tempat bersejarah yang ada di Kota Surabaya. Antara lain Kota Lama Surabaya, Tugu Pahlawan, dan terakhir ziarah ke Taman Makam Pahlawan untuk doa bersama dan tabur bunga ditemani para veteran.

Setelah rangkaian acara di luar usai dilakukan, Rombongan langsung diarahkan menuju Hotel Ciputra World Surabaya untuk menikmati puncak acara. Rangkaian kegiatan pun sudah disuguhkan dengan baik oleh panitia.

Puncak acara digelar sangat menarik. Mulai dari cek kesehatan gratis untuk para veteran dan tamu undangan, sampai berbagri cerita dari para veteran mengenai proses pejuangan Indonesia untuk memperjuangkan kemerdekaan.

Selain itu, ada juga acara menghias cupcake dan latte art yang diikuti oleh kampung anak negeri, juga berbagai permainan seru dan pembagian hadiah.

BACA JUGA:Bendera Merah Putih dan Naskah Teks Proklamasi Tiba di IKN Hari Ini

Dengan terselenggaranya acara ini, Agung Anggoro selaku Regional Oprations Manager Swiss-Belhotel Internasional di Jawa Timur mengungkap, bahwa acara ini diadakan guna meneruskan semangat nasionalisme dan kemerdekaan di jiwa para generasi muda.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: