Luluk-Lukman Minta Restu ke Gus Ali, Siap Rebut Hati Warga di Pilgub Jatim 2024
Luluk Nur Hamidan-Lukmanul Khakim mengunjungi kediaman KH Agus Ali Masyhuri alias Gus Ali di Pondok Pesantren Progresif Bumi Shalawat Sidoarjo, Minggu, 22 September 2024.-Tim Media Luluk-
SIDOARJO, HARIAN DISWAY - Calon gubernur dan wakil gubernur Jawa Timur Luluk Nur Hamidah-Lukmanul Khakim mengunjungi kediaman KH Agus Ali Masyhuri alias Gus Ali di Pondok Pesantren Progresif Bumi Shalawat Sidoarjo, Minggu, 22 September 2024.
Kunjungan pasangan berakronim Luman itu bukan lain untuk meminta restu. Yakni untuk berjuang mengikuti kontestasi Pilgub Jatim 2024.
Kedatangan Luman disambut langsung oleh Gus Ali. Suasana penuh kekeluargaan dan kehangatan nampak jelas dalam kesempatan silaturahmi tersebut.
BACA JUGA:Risma Sapa Warga Mulyorejo, Beri Motivasi untuk Semangat Berwirausaha
BACA JUGA:Luluk Yakinkan Kader PKB Untuk Pilih Dia
"Kita meminta doa restu kepada salah satu tokoh kharismatik NU, Gus Ali. Alhamdulillah diterima secara hangat dan penuh kekeluargaan," kata Luluk.
Dia berharap pertemuan tersebut menjadi momentum penting bagi Luluk dan Lukman, yang berkomitmen untuk mengedepankan nilai-nilai keagamaan dan kemanusiaan dalam visi dan misi mereka.
“Semoga niat baik ini mendapatkan ridha dari Allah dan dapat memberikan manfaat bagi masyarakat,” ucapnya.
Dalam kesempatan tersebut juga, Gus Ali memberi doa kepada paslon dari PKB itu.
BACA JUGA:Luluk-Lukman Tunjuk Fauzan Fuadi Jadi Ketua Tim Pemenangan, Khofifah-Emil Pilih Boedi
BACA JUGA:Risma-Gus Hans dan Luluk-Lukman Mulai Jalani Pemeriksaan Kesehatan di RSUD dr Soetomo
Menurut Luluk, doa Gus Ali akan menjadi booster untuk terus semangat berjuang merebut hati pemilih di Jatim.
"Bismillah, doa Gus Ali pasti diijabah Allah, menjadikan tambahan semangat kami untuk memenangkan Pilgub Jatim," ungkapnya.
Sebelumnya, Luman sempat mengkampanyekan perlindungan perempuan dan anak pada rutinitas mingguan Car Free Day (CFD) di sekitar Taman Bungkul, Surabaya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: