P Diddy Bunuh Tupac Shakur? Ini Isyarat yang Ditebar sang Rapper Sebelum Tewas

P Diddy Bunuh Tupac Shakur? Ini Isyarat yang Ditebar sang Rapper Sebelum Tewas

P Diddy bunuh Tupac Shakur? Ini isyarat yang ditebar sang rapper sebelum tewas.-USA Today-


P Diddy bunuh Tupac Shakur? Ini isyarat yang ditebar sang rapper sebelum tewas. Foto: Keffe D diadili di Las Vegas, mengaku disuruh P Diddy membunuh Tupac.-Getty Images via AFP-

Pada 2008, P Diddy membantah bahwa ia mengetahui penembakan tersebut. Ia bahkan menyebut Tupac, yang sudah mendiang, sebagai pembohong.

"Ceritanya bohong, sangat menggelikan, dan sepenuhnya salah," katanya dalam sebuah pernyataan.

"Baik aku maupun mendiang Notorious B.I.G. (rapper kelompok Diddy yang dibunuh sebagai pembalasan dendam) tidak mengetahui adanya serangan apa pun sebelum, selama, atau setelah serangan itu terjadi," kata Diddy.

BACA JUGA:Sah! Emily Armstrong jadi Vokalis Linkin Park, Siap Rilis Album Baru

BACA JUGA:Emily Armstrong, Vokalis Baru Linkin Park Tuai Kontroversi, Diduga Terlibat Gereja Scientology

Pembunuhan Biggie Smalls


P Diddy bunuh Tupac Shakur? Ini isyarat yang ditebar sang rapper sebelum tewas. Foto: Tupac Shakur, Biggie Small, dan P Diddy dulunya sahabat baik.-Instagram P Diddy-

Nah, setelah itu, Biggie Smalls yang merupakan sahabat dekat Tupac juga tewas 6 bulan kemudian. Biggie juga ditembak di dalam mobilnya.

Anehnya, Biggie Smalls adalah anggota Bad Boy Records, anak buahnya sendiri. Namun, rumor yang berkembang, Diddy tidak suka hubungan Tupac dengan Biggie yang terlihat sangat akrab.

Menjelang kematian Tupac, Biggie pernah bercerita bahwa dia ingin meninggalkan label Bad Boy Records.

BACA JUGA:The Weeknd Umumkan Hurry Up Tomorrow Jadi Akhir Trilogi Album

Asumsi publik muncul ketika Biggie tewas, namun katalog lagu-lagunya masih berada dalam Bad Boy Records. Karena itulah, P Diddy masih bisa menghasilkan uang dengan karya tersebut.

Selain itu, publik juga berasumsi bahwa P Diddy tidak ingin melepaskan Biggie ke label lain. Hingga akhirnya ia memutuskan menghabisi Biggie.

Dugaan-dugaan di atas memang masih sangat sumir. Sebagian besar bahkan hanya berdasarkan asumsi dan cocoklogi. Namun, dengan penangkapan P Diddy, boleh diharapkan misteri-misteri di atas bisa dipecahkan. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: berbagai sumber