Trivia Persebaya vs PSM Makassar: Ini Pemain Juku Eja yang Pernah Koyak Gawang Bajol Ijo
Potret skuad PSM Makassar--garagarabola/x
Gol kedua ia cetak melalui skema tendangan bebas di dekat sisi kanan kotak penalti Persebaya pada menit 37’. Ia melepaskan tendangan datar melengkung yang mengarah ke pojok kiri Ernando Ari dan berbuah gol.
BACA JUGA:Persija Jakarta vs PSM Makassar 1-1, Macan Kemayoran Sungkem Dulu Sama Maciej Gajos
BACA JUGA:Bali United Gusur Persebaya di Puncak Klasemen Liga 1 2024/2025 Pekan 8
Potret pemain PSM Makassar, Rizky Pellu--Instagram/rizkypellu19
2. Rizky Pellu
Rizky Ahmad Sanjaya Pellu merupakan gelandang PSM Makassar yang bermain untuk Persita Tangerang sebagai pemain pinjaman. Dirinya akan membela Persita Tangerang sampai 30 Juni 2025. Ia mencetak gol dua kali ke gawang Persebaya.
Pertemuan perdana PSM Makassar melawan Persebaya setelah Bajol Ijo comeback ke Liga 1 terjadi pada matchday 13 Liga 1 musim 2018/2019 pada hari Sabtu 09 Juni 2018 pukul 20.30 WIB di Stadion Si Jalak Harupat. Pertandingan berakhir kemenangan 1-0 laskar Juku Eja.
Kedua tim bermain sama kuat di babak pertama sampai akhirnya Rizky Pellu menjadi pahlawan kemenangan bagi PSM Makassar di menit 72’. Ia mencetak gol sundulan yang ia arahkan ke kiri Miswar Saputra memanfaatkan corner kick dari Rasyid Bakri.
Gol kedua ia cetak ketika PSM Makassar melawat ke markas Persebaya di Stadion Gelora Bung Tomo pada Kamis, 14 November 2019 pukul 14.30 WIB. Meskipun demikian, kali ini laskar Juku Eja menelan kekalahan dengan skor tipis 3-2.
BACA JUGA:Jadwal Pekan Ketujuh Liga 1 2024/2025: Big Match Persebaya vs Dewa United dan Persija vs PSM
BACA JUGA:PSM Makassar vs Arema FC 0-1: Singo Edan Raih Kemenangan Perdana di Liga 1
Potret pemain PSM Makassar, Yakob Sayuri--Instagram/yassa_sayuri22
3. Yakob Sayuri
Yakob Sayuri adalah eks pemain PSM Makassar yang memutuskan pindah untuk membela Malut United pada Liga 1 musim 2024/2025. Ia memiliki saudara kembar yang bernama Yance Sayuri.
Mereka berdua sama-sama membela Malut United. Yakob Sayuri berposisi sebagai sayap kanan dan Yance Sayuri berperan sebagai bek kiri.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: Transfermarkt