Al Riyadh vs Al-Nassr 0-1: Gol Tunggal Mane Pastikan Kemenangan Pasukan Najd

Al Riyadh vs Al-Nassr 0-1: Gol Tunggal Mane Pastikan Kemenangan Pasukan Najd

Al Nassr berhasil mengalahkan Al Riyadh 1-0 di lanjutan Saudi Pro League 2024/2025, 9 November 2024-X @AlNassrFC_EN-

Gol itu pun membuat Al Nassr memimpin 1-0 saat babak pertama berakhir. Memasuki babak kedua, Al Riyadh berusaha keras untuk menyamakan kedudukan.

Mereka menciptakan beberapa peluang, dan salah satunya datang pada menit ke-74. Namun, upaya mereka masih bisa digagalkan oleh kiper Al Nassr, Bento Matheus, yang tampil solid di bawah mistar gawang.

BACA JUGA:Al Nassr vs Al Hilal 1-4: Cristiano Ronaldo Cs Kena Comeback

Menjelang akhir pertandingan, Al Nassr hampir menambah keunggulan. Di menit ke-87, Talisca berhasil mencetak gol.

Sayangnya, gol tersebut dianulir karena sudah terjebak dalam posisi offside. Hingga laga usai, tak ada lagi gol tambahan yang tercipta.

Pertandingan pun berakhir dengan skor 1-0 untuk kemenangan Al Nassr. Hasil itu membawa mereka naik ke peringkat ketiga klasemen Liga Arab Saudi dengan mengumpulkan 22 poin.

Mereka kini tertinggal enam poin dari pemuncak klasemen sementara Saudi Pro League, Al Hilal.

Dengan performa yang terus meningkat, Al Nassr menunjukkan bahwa mereka adalah tim yang patut diperhitungkan sebagai pesaing gelar juara. (*)

BACA JUGA:Al-Nassr vs Al-Hilal 1-1: Blue Wave Sukses Buat Ronaldo Tak Berkutik

Susunan Pemain Al Riyadh vs Al-Nassr

Al Riyadh (5-3-2): 

82-Borjan (GK); 27-Hussain Ali, 87-Tambakti, 21-Kal, 5-Barbet, 8-Al Khaibari; 17-Selemani, 20-Toze, 43-Mensah; 11-Bayesh, 13-Konate

Pelatih: Sabri Lamouchi

Al Nassr (4-2-3-1): 

24-Bento (GK); 2-Al Ghannam, 3-Simakan, 78-Lajami, 12-Boushal; 25-Otavio, 11-Brozovic; 29-Ghareeb, 94-Talisca, 10-Mane; 7-Ronaldo

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: