Tip Atasi Bau Mulut Selama Berpuasa

Tip Atasi Bau Mulut Selama Berpuasa

Atasi bau mulut saat puasa dengan menajaga kebersihan mulut dan pola makan sehat. --Freepik

HARIAN DISWAY - Bau mulut saat berpuasa sering kali menjadi masalah yang mengganggu kepercayaan diri. Terutama ketika berinteraksi dengan orang lain.

Kondisi itu umumnya disebabkan oleh berkurangnya produksi air liur. Akibat tidak adanya asupan makanan dan minuman dalam waktu lama.

Air liur berfungsi sebagai pembersih alami mulut. Itu membantu menghilangkan bakteri dan sisa makanan penyebab bau tidak sedap.

BACA JUGA:Bau Mulut saat Berpuasa? Begini Cara Mengatasinya Menurut Dokter


Beberapa tip sederhana yang dapat menjaga tubuh tetap terhidrasi dalam menjalani aktivitas puasa. Minum yang cukup saat sahur dapat mencegah masalah bau mulut. --Pinterest

Ketika tubuh mengalami dehidrasi, produksi air liur menurun. Sehingga bakteri berkembang lebih cepat dan menyebabkan bau mulut yang kurang menyenangkan.

Selain itu, pola makan yang kurang tepat dan masalah kesehatan gigi juga bisa memperparah kondisi itu.

Oleh karena itu, sangat penting untuk mengetahui cara-cara yang efektif dalam mengatasi bau mulut. Agar tetap percaya diri selama berpuasa.

BACA JUGA:Hati-Hati! 9 Aktivitas Ini Berisiko Membatalkan Puasa, Salah Satunya Kumur-Kumur

Pertama, menjaga kebersihan mulut sangatlah penting dalam mencegah bau tak sedap. Selalu menyikat gigi secara teratur setelah sahur dan sebelum tidur. Menggunakan pasta gigi yang mengandung fluoride. Untuk membersihkan gigi dari sisa makanan dan plak yang dapat menjadi tempat berkembangnya bakteri.

Pastikan juga untuk menyikat gigi dengan teknik yang benar. Yakni dengan gerakan melingkar dan menjangkau seluruh bagian gigi. Termasuk bagian belakang gigi yang sering terlewatkan.

Jangan lupa juga untuk membersihkan lidah menggunakan pembersih lidah atau bagian belakang sikat gigi. Bagian belakang tersebut memiliki fitur khusus untuk menghilangkan bakteri penyebab bau tidak sedap.

BACA JUGA:Memahami Rukun Puasa Sebelum Berpuasa

Lidah kerap menjadi tempat berkumpulnya bakteri dan sisa makanan. Hal itu tidak terjangkau oleh sikat gigi biasa.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: