THR Datang, Sebentar Lagi Hilang: Kok Bisa? Ini Tip Biar Nggak Bokek Setelah Lebaran!

Kelola THR Lebaran 2025 dengan bijak agar tidak cepat habis dan tetap bermanfaat untuk tabungan investasi atau keperluan setelah Lebaran.-rizkyama's Images-
HARIAN DISWAY - Lebaran adalah momen yang paling ditunggu-tunggu, bukan hanya karena bisa berkumpul dengan keluarga, tapi juga karena Tunjangan Hari Raya (THR) yang dinanti-nanti.
Sayangnya, ada satu fenomena yang selalu berulang setiap tahun: THR cepat datang, tapi lebih cepat lagi menghilang. Baru beberapa hari cair, dompet sudah mulai menipis, saldo rekening menyusut, dan akhirnya malah “ngutang” di awal bulan berikutnya.
Kenapa bisa begitu? Biasanya karena terlalu semangat belanja, tergoda diskon, atau langsung foya-foya tanpa perhitungan. Nah, biar nggak kejadian lagi, yuk coba kelola THR dengan lebih bijak lewat tip berikut!
BACA JUGA: RW Minta THR ke Perusahaan
Pisahkan Dulu, Jangan Langsung Dihabiskan
Pisahkan THR ke dalam pos kebutuhan, keinginan, dan tabungan agar tidak cepat habis dan tetap bermanfaat setelah Lebaran.-Ariawan Armoko-Getty Images
Begitu THR cair, jangan langsung kalap belanja. Pisahkan dulu ke beberapa pos supaya lebih terkontrol. Salah satu cara paling gampang adalah metode 50-30-20:
- 50 persen untuk kebutuhan (zakat, bayar utang, mudik)
- 30 persen untuk keinginan (baju baru, gadget, self-reward)
- 20 persen untuk tabungan atau investasi
Dengan cara ini, uang THR bisa lebih bertahan lama dan nggak langsung ludes dalam hitungan hari.
BACA JUGA: THR, Suplemen Obat Kuat di Tengah Lesunya Daya Beli
Bayar Kewajiban Dulu
Sebelum mulai berbelanja, pastikan kewajiban utama sudah terpenuhi. Salah satu hal yang tidak boleh terlewat adalah zakat dan sedekah. Dengan mengeluarkan zakat, rezeki kita akan lebih berkah dan bisa membantu mereka yang membutuhkan.
Selain itu, jika memiliki utang, ada baiknya menyisihkan sebagian THR untuk melunasi atau menguranginya. Jangan sampai THR habis hanya untuk keperluan konsumtif, sementara utang justru semakin menumpuk.
Dengan mendahulukan kewajiban, kita bisa lebih tenang dan tidak terbebani oleh masalah finansial setelah Lebaran.
BACA JUGA: Prabowo: THR ASN, PPPK, TNI-Polri, Hakim, Pensiunan Cair 17 Maret!
Waspada dengan Diskon Lebaran
Hati-hati dengan diskon Lebaran, belanja sesuai kebutuhan agar tidak boros dan keuangan tetap terjaga setelah Lebaran.-TRAVELARIUM-Getty Images
Setiap menjelang Lebaran, e-commerce dan pusat perbelanjaan berlomba-lomba menawarkan diskon besar-besaran. Mulai dari pakaian, gadget, hingga perabot rumah tangga, semuanya terasa menggoda.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: berbagai sumber